Acta Holistica Pharmaciana
Vol 5 No 2 (2023): Acta Holistica Pharmaciana

Optimasi Komposisi Emulgator Formulasi Lotion Dengan Bahan Aktif Ceramide dan Vitamin C Menggunakan Metode SLD

Repining Tiyas Sawiji (Sekolah Tinggi Farmasi Mahaganesha)
Ni Putu Valtina (Sekolah Tinggi Farmasi Mahaganesha, Denpasar, Indonesia)
Kadek Mita Wulandari Putri (Sekolah Tinggi Farmasi Mahaganesha, Denpasar, Indonesia)
Ni Made Ayu Sukma Dewi (Sekolah Tinggi Farmasi Mahaganesha, Denpasar, Indonesia)
Novia Hayyu Nurjana (Sekolah Tinggi Farmasi Mahaganesha, Denpasar, Indonesia)
Putu Agus Rama Adityawan (Sekolah Tinggi Farmasi Mahaganesha, Denpasar, Indonesia)



Article Info

Publish Date
30 Oct 2023

Abstract

Kulit merupakan bagian tubuh yang memiliki peranan penting, permasalahan kulit yang sering terjadi yaitu kusam, kering hingga hiperpigmentasi sehingga diperlukan perlindungan agar tidak menyebabkan kerusakan berlebih pada kulit. Body lotion adalah salah satu kosmetika untuk perawatan kulit yang memiliki fungsi mengurangi dehidrasi pada kulit dan sebagai sumber lembab bagi kulit. Setil alkohol dan CMC-Na adalah agen emulgator yang sering digunakan dalam body lotion. Penelitian ini bertujuan untuk mengoptimasi proporsi emulgator dalam formulasi sediaan lotion dan menguji karakteristik fisik sediaan lotion serta uji hedonik yang berkaitan dengan kepuasan dan kenyamanan responden terhadap sediaan lotion yang telah dioptimasi. Optimasi formula dilakukan menggunakan metode simplex lattice design (SLD) pada software Design Expert 10.0.3. Desain D-optimal mixture akan digunakan untuk mengoptimasi konsentrasi dari emulgator berdasarkan karakteristik fisiknya yaitu viskositas dan daya sebar. Formulasi lotion optimum menggunakan campuran setil alhokol dan CMC-Na sebagai emulgator kemudian dievaluasi kembali terkait sifat-sifat fisik seperti homogenitas, pH, viskositas, daya sebar, daya lekat, serta dilakukan uji hedonik. Komposisi setil alkohol dan CMC-Na sebagai emulgator berpengaruh terhadap karakteristik fisik sediaan lotion. Hasil formula optimum menggunakan software Design Expert yaitu formula 5 dengan kombinasi setil alkohol 1,75% dan CMC-Na 2,25% sebagai emulgator yang memliki daya sebar 5,03; pH 6,5; dan viskositas 2900 sebagai syarat suatu sediaan body lotion.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

AHP

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Chemistry Other

Description

This journal is a general pharmacy with a holistical approach pharmacy journal that covers all aspects of pharmaceutical topics (but not limited to) such as : Clinical Pharmacy Community Pharmacy Pharmaceutics Pharmaceutical Chemistry Biotechnology Pharmacy Pharmacognosy Phytochemistry ...