calaccitra: jurnal film dan televisi
Vol. 3 No. 2 (2023): Jurnal Calaccitra November 2023

PENGGAMBARAN KENANGAN DAN KESEDIHAN MELALUI KOMPOSISI SINEMATOGRAFI PADA VIDEO MUSIK PESAN TERAKHIR

William Sanjaya (Desain Komunikasi Visual, Fakultas Teknologi dan Desain, Universitas Bunda Mulia)



Article Info

Publish Date
03 Feb 2024

Abstract

Sinematografi merupakan salah satu aspek penting dalam pembuatan sebuah film. Sinematografi memiliki berbagai unsur, salah satunya adalah komposisi. Beberapa prinsip komposisi sinematografi yang seringkali diterapkan dalam produksi video musik adalah rule of thirds dan keseimbangan visual. Video musik “Pesan Terakhir” menceritakan tentang seorang wanita yang meninggalkan orang yang dicintainya. Video musik tersebut menarik untuk diangkat karena memiliki komposisi visual yang mendukung cerita dari awal, pertengahan dan akhir. Tujuan dari penelitian ini adalah menunjukkan peran komposisi visual dalam mendukung dramatisasi cerita dalam video musik “Pesan Terakhir”. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan pusposive sampling. Hasil dari penelitian yang dilakukan menunjukkan bahwa komposisi visual berperan penting dalam menunjukkan situasi, emosi dan kondisi psikologi pada karakter. Situasi aman ditunjukkan pada awal cerita. Sedangkan situasi buruk dan ketegangan terjadi pada pertengahan dan akhir dari cerita. Dengan demikian, komposisi tidak hanya memberikan estetika visual semata, namun juga menunjukkan makna pada visual yang ditampilkan pada sebuah film, termasuk video musik.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

calaccitra

Publisher

Subject

Arts

Description

Jurnal Calaccitra adalah media publikasi ilmiah di bidang kajian/perancangan serta kajian budaya terhadap media, produksi film, televisi, dan animasi. Jurnal Calaccitra diterbitkan oleh LP2MPP Institut Seni Indonesia Denpasar dan dikelola oleh Program Studi Produksi Film dan Televisi Fakultas Seni ...