Paradigma: Jurnal Ilmu Pendidikan dan Humaniora
Vol 9 No 2 (2023): PARADIGMA : Jurnal Ilmu Pendidikan dan Humaniora

PENGARUH PERSEPSI SISWA TENTANG CARA MENGAJAR GURU TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS VIII PADA SMP NEGERI DI KECAMATAN RANTEPAO




Article Info

Publish Date
13 Dec 2023

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif menggunakan metode expos facto. penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh persepsi siswa tentang cara mengajar guru terhadap hasil belajar matematika di SMP Negeri kelas VIII se- Kecamatan Rantepao. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP Negeri di Kecamatan Rantepao yang berjumlah 883 dan sampel sebanyak 203 siswa yang diambil secara proposive sampling. Data persepsi siswa tentang cara mengajar guru diperoleh dengan penyebaran angket kepada siswa sedangkan hasil belajar siswa diperoleh dari tes hasil belajar. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linear sederhana dengan taraf kesalahan 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh signifikan persepsi siswa tentang cara mengajar guru terhadap hasil belajar matematika siswa SMP Negeri se Kecamatan Rantepao, thitung > ttabel pada taraf signifikansi 5%, thitung = 10,286; ttabel = 1,625. Besarnya pengaruh langsung persepsi siswa tentang cara mengajar guru terhadap hasil belajar matematika adalah 0,345 atau 34,5%.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

paradigma

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Social Sciences

Description

Jurnal PARADIGMA mengedepankan telaah terpadu disiplin pendidikan, keguruan, dan ilmu-ilmu kemanusiaan secara luas. Publikasi tulisan dalam PARADIGMA ini dijalankan oleh para dosen dari tiga disiplin di STKIP Hatta-Sjahrir Banda Naira, yaitu Pendidikan Sejarah, Pendidikan Bahasa Indonesia, dan ...