Innovative: Journal Of Social Science Research
Vol. 4 No. 3 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research

Pengaruh Disiplin Kerja Dan Stress Kerja Terhadap Kinerja Tenaga Medis Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Puskesmas Bagu

Ni Nengah Anggi Dwiani (Universitas Mataram)
Sulaimiah Sulaimiah (Universitas Mataram)



Article Info

Publish Date
19 May 2024

Abstract

Penelitian ini berjudul Pengaruh Disiplin Kerja dan Stress Kerja Terhadap Kinerja Tenaga Medis Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Puskesmas Bagu yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh masing-masing variabel Disiplin Kerja (X1) dan Stres Kerja (X2) terhadap Kinerja (Y). Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Asositif Kausal. Metode pengumpulan data menggunakan metode sensus dengan jumlah populasi sebanyak 92 responden. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data kuantitatif. Pengujian dalam penelitian ini menggunakan model Analisis Regresi Linear Berganda yang terdiri dari Uji F, Uji t, dan Uji R2. Sebelum melakukan pengujian Regresi Linear Berganda terlebih dahulu dilakukan uji kualitas instrument yang terdiri dari Uji Validitas dan Reliabilitas serta Uji Asumsi Klasik yang terdiri dari Uji Normalitas, Multikolonieritas, dan Heteroskedastisitas untuk mengetahui ada atau tidak pelangggaran terhadap asumsi-asumsi klasik. Teknik analisis data menggunakan SPSS Versi 25. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) Disiplin Kerja Berpengaruh Positif Dan Signifikan terhadap Kinerja. (2) Stress Kerja Berpengaruh Negatif Dan Signifikan Terhadap Kinerja. Nilai koefisien penelitian menunjukkan bahwa disiplin kerja memiliki pengaruh lebih kuat terhadap kinerja . Kata Kunci: Kinerja, Disiplin Kerja, Stress Kerja

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

Innovative

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Other

Description

Innovative: Journal Of Social Science Research is a journal managed by Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai which bridges researchers to publish research results in all scientific fields (multidiscipline). This includes the fields of education, health, law, economics, IT (Informatics Engineering), ...