Equilibrium Point : Jurnal Manajemen Bisnis
Vol 6, No 2 (2023): Equilibrium Point : Jurnal Manajemen dan Bisnis

ANALISIS LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA KANTOR PT. BINA BUSANA INTERNUSA

Arif Yosodipuro (STIMA IMMI)
Wahyudin Wahyudin (STIMA IMMI)
Moh. Bonnario (STIMA IMMI)
Wenang Joko Pitono (STIMA IMMI)
Revi Meliyani (STIMA IMMI)



Article Info

Publish Date
31 Aug 2023

Abstract

Kinerja (performance) dapat diartikan sebagai pencapaian hasil kerja sesuai dengan aturan dan standar yang berlaku pada masing-masing organisasi. Lingkungan kerja yang baik dapat mendukung pelaksanaan kerja sehingga karyawan memiliki semangat bekerja dan meningkatkan kinerjanya, dan hal ini dapat memacu timbulnya rasa puas dalam diri karyawan yang pada akhirnya dapat memberikan kemajuan organisasi.Tujuan dalam penelitian ini adalah: 1) Untuk mengetahui pengaruh yang signifikan antara lingkungan kerja terhadap Kinerja Karyawan pada PT. Bina Busana Internusa. 2) Untuk mengetahui besar pengaruh antara lingkungan kerja terhadap Kinerja Karyawan pada PT. Bina Busana InternusaDalam penelitian ini penulis menggunakan metode penelitian kuantitatif. Populasi pada penelitian ini adalah 38  karyawan PT. BINA BUSANA INTERNUSA.. Dengan menggunakan teknik rumus slovin, maka diambil sampel sebanyak 38 karyawan PT. BINA BUSANA INTERNUSA sebagai responden dalam penelitian ini.Hasil penelitian menunjukkan bahwa: Terdapat pengaruh lingkungan kerja (X) terhadap Kinerja Karyawan (Y), dengan nilai thitung untuk variabel Lingkungan Kerja(X) sebesar 10.648, sedangkan nilai ttabel  untuk N = 38 sebesar 2.024. Jadi 10.791 2.024, maka H0 ditolak dan Ha diterima, dapat dinyatakan bahwa Lingkungan Kerja(X) berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Karyawan(Y). Sedangkan untuk nilai pengujian pengaruh untuk kedua variabel tersebut, dan berdasarkan tabel Model Summary tersebut dihasilkan nilai R Square sebesar 0.764. Hal ini menunjukan bahwa sebesar 76.4% Lingkungan Kerja(X) berpengaruh terhadap Kinerja Karyawan(Y), sedangkan sisanya sebesar 23.6% dipengaruhi faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.Kata Kunci: Lingkungan Kerja dan Kinerja Karyawan

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

EBP

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education Industrial & Manufacturing Engineering Other

Description

Jurnal Equilibrium Point : Jurnal Manajemen dan Bisnis adalah jurnal yang diterbitkan oleh Universitas Mitra Bangsa. Jurnal ini membahas berbagai hal dalam manajemen dan bisnis, termasuk strategi, teknik, dan praktik manajemen dan bisnis. Jurnal ini menyajikan penelitian terkini tentang aspek ...