Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ)
Vol. 5 No. 2 (2024): Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ)

Pengaruh Struktur Modal Terhadap Profitabilitas Perusahaan Manufaktur Di BEI

Siska Yuli Anita (Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung)
Enok Nurhayati (Universitas Sultan Ageng Tirtayasa)
Ahmad Adhan (Universitas Darussalam Gontor)
Evi Martaseli (Universitas Muhammadiyah Sukabumi)
Vicky Oktavia (Universitas Dian Nuswantoro Semarang)



Article Info

Publish Date
01 Jul 2024

Abstract

ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah untuk memberikan pemahaman yang lebih mendalam tentang bagaimana struktur modal memengaruhi profitabilitas perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI, serta untuk memberikan wawasan yang berguna bagi praktisi dan pengambil keputusan dalam mengelola keuangan perusahaan mereka. Metode penelitian kuantitatif didasarkan pada filsafat positivisme dan digunakan untuk menginvestigasi populasi atau sampel tertentu. Pengambilan sampel biasanya dilakukan secara acak, data dikumpulkan menggunakan instrumen penelitian, dan analisis data dilakukan secara kuantitatif/statistik untuk menguji hipotesis yang telah ditetapkan. Metode ini sering disebut sebagai metode tradisional, positivistik, ilmiah, dan discovery. 45 perusahaan manufaktur sektor industri logam yang terdaftar di BEI hanya 9 perusahaan yang masuk ke dalam kriteria penelitian. Financial Risk maupun Leverage memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap Profitabilitas perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI. Leverage memiliki pengaruh yang lebih besar dibandingkan dengan Financial Risk. Ini menunjukkan bahwa perusahaan yang menggunakan leverage secara efektif dapat meningkatkan profitabilitas mereka meskipun ada risiko yang terlibat. Sebaliknya, risiko keuangan yang lebih tinggi juga dapat memberikan peluang untuk profitabilitas yang lebih besar, meskipun dampaknya lebih kecil dibandingkan dengan leverage. Kata Kunci : Profitabilitas, Leverage, Financial Risk

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

msej

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ) is published by Yayasan Pendidikan Riset dan Pengembangan Intelektual (YRPI) as an information and communication media for practitioners, researchers and academics who are interested in the field of management (Finance, Human Resource, ...