Jurnal Akuntansi dan Keuangan Syariah
Vol 3, No 2 (2023): Vol. 3 No. 2 Desember 2023

ANALISIS PENGENDALIAN PERSEDIAAN BAHAN BAKU DALAM PERENCANAAN PRODUKSI DENGAN MENGGUNAKAN METODE MRP (MATERIAL REQUIREMENT PLANNING)

Dewi Maya Sari Arfah (IAIN Bone)
ANDI Patimbangi (INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI BONE)



Article Info

Publish Date
04 May 2024

Abstract

Perencanaan kebutuhan bahan baku memiliki peranan yang sangat penting bagi perusahaan, terutama perusahaan manufaktur, dalam membuat keputusan strategis. Tujuan dari penelitian ini adalah Untuk mengetahui bagaimana UD. Karya Multazam mengelola stok bahan baku selama proses perencanaan produksi; Untuk mengetahui bagaimana penerapan metode MRP (Material Requirement Planning) di UD. Karya Multazam dapat meningkatkan efisiensi stok bahan baku. Data yang diolah dalam penelitian ini bersifat kuantitatif dan merupakan bagian dari penelitian deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem pengelolaan bahan baku di UD. Karya Multazam belum terorganisir dengan baik dalam hal pengadaan dan pengawasan. Fakta bahwa pemesanan bahan baku masih dilakukan secara manual berdasarkan target penjualan menunjukkan hal ini. Kapasitas produksi, kebutuhan produksi, dan kondisi stok bahan baku di gudang digunakan sebagai dasar untuk melakukan pemesanan bahan baku.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

akunsyah

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Akuntansi dan Keuangan Syariah (Akunsyah) is a peer-reviewed journal published by Department of Sharia Accounting, Faculty of Economics and Business, IAIN Bone twice a year (June and December). Akunsyah aims to publish articles in the field of accounting and finance that provide the ...