Margin : Journal of Islamic Banking
Vol 4 No 1 (2024): MARGIN JOURNAL OF ISLAMIC BANKING

PENGARUH PENGHARGAAN FINANSIAL DAN PERTIMBANGAN PASAR KERJA TERHADAP MINAT MAHASISWA BEKERJA DI BANK SYARIAH (STUDI PADA MAHASISWA FEBI UIN STS JAMBI)

Nur Arafah (Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi)
Eja Armaz Hardi (Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi)
Erwin Saputra Siregar (Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2024

Abstract

Minat kerja merupakan kecenderungan memiliki kemauan dan kemampuan untuk melaksanakan pekerjaan berdasarkan kemampuan dan pengetahuan. Penghargaan finansial merupakan gaji atau bayaran yang diperoleh pekerja berdasarkan jabatan atau tugas yang dikerjakan, dan pertimbangan pasar kerja merupakan ketersediaan lapangan pekerjaan untuk jenis keahlian tertentu. Tujuan penelitian ini adalah untuk pengetahui pengaruh penghargaan finansial dan pertimbangan pasar kerja terhadap minat mahasiswa FEBI UIN STS Jambi bekerja pada Bank Syariah. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 540 mahasiswa dan sampelnya adalah mahasiswa semester 8 FEBI UIN STS Jambi, yang terdiri dari Prodi Ekonomi Syariah, Akuntansi Syariah, Perbankan Syariah, dan Manajemen Keuangan Syariah. Hasil penelitian menunjukkan penghargaan finansial berpengaruh positif signifikan terhadap minat mahasiswa bekerja di Bank Syariah. pertimbangan pasar kerja berpengaruh signifikan terhadap minat mahasiswa bekerja di Bank Syariah. Variabel penghargaan finansial dan pertimbangan pasar secara bersama-sama berpengaruh terhadap minat mahasiswa bekerja di Bank Syariah.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

margin

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Margin: Journal of Islamic Banking E-ISSN: - P-ISSN: - is the journal that publishing the research result in the area of Islamic Banking . Margin: Journal of Islamic Banking cordially invites the academician, researchers, and others to submit their research article that in line with our focus and ...