Jurnal Pengabdian West Science
Vol 3 No 05 (2024): Jurnal Pengabdian West Science

Implementasi Pengabdian Masyarakat Melalui Branding, Packaging, dan Digital Marketing: Studi Kasus Produk UMKM Kue Basah di Desa Cileungsing

Lestriani Lestriani (Universitas Nusa Putra)
Destia Restiawati (Universitas Nusa Putra)
Nenden Ayu Sapitri (Universitas Nusa Putra)
Melinda Hidayat (Universitas Nusa Putra)
Shopa Napisah (Universitas Nusa Putra)
RR. Amanna Dzikrillah LLAH (Universitas Nusa Putra)
Salix Fini Maris (Universitas Nusa Putra)



Article Info

Publish Date
31 May 2024

Abstract

Penelitian ini mencatat hasil implementasi program pengabdian masyarakat dengan tujuan untuk meningkatkan kinerja pemasaran UMKM melalui strategi branding, packaging, dan digital marketing. Serangkaian kegiatan sosialisasi dan pelatihan ini membahas mengenai pentingnya identitas digital dalam persaingan bisnis yang ketat saat ini. Metode ini melibatkan pemberian informasi dasar hingga praktik langsung dalam pengembangan produk dan pemasaran online, dengan fokus pada UMKM Daifa Snack Box di Desa Cileungsing. Hasil implementasi terlihat dengan adanya perubahan positif pada branding, packaging, dan penetrasi media sosial yang kemudian berdampak pada peningkatan visibilitas dan penjualan produk. Penelitian ini menegaskan perlunya adopsi teknologi digital dalam strategi pemasaran UMKM guna mendukung pertumbuhan ekonomi sektor tersebut. Kesimpulannya, upaya pengabdian masyarakat ini memberikan wawasan dan bantuan praktis bagi UMKM dalam mengoptimalkan pemasaran mereka di era digital yang berkembang pesat.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jpws

Publisher

Subject

Humanities Decision Sciences, Operations Research & Management Education Public Health Social Sciences

Description

Jurnal Pengabdian West Science adalah jurnal ilmiah multidisiplin yang diterbitkan oleh Westscience Press. Di tingkat nasional banyak sekali masalah-masalah umum atau isu-isu yang berkaitan dengan pelayanan masyarakat. Publikasi jurnal ini bertujuan untuk menyebarluaskan pemikiran atau gagasan ...