SEIKO : Journal of Management & Business
Vol 7, No 1 (2024): Januari - Juni 2024

Analisis Respon Dinamis Core Wall dengan Belt Truss dan Core Wall dengan Belt Wall pada Struktur Gedung 40 Lantai

Faqih Adillah Majid (Unknown)
Relly Andayani (Unknown)
Sulardi Sulardi (Unknown)
Didiek Pramono (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2024

Abstract

Struktur Belt Truss dan Belt Wall berfungsi dalam meningkatkan kekakuan bangunan untuk mengurangi displacement lateral. Tujuan penelitian ini menganalisis respon dinamis pada struktur core wall, belt truss, dan belt wall. Penlitian ini menggunakan gedung berjumlah 40 lantai, dengan tinggi 118m. Proses analisis menggunakan struktur beton bertulang dengan metode sistem struktur yaitu sistem ganda (Duall System), pemodelan struktur terdapat 3 variasi yaitu struktur gedung dengan core wall, core wall dengan belt truss, dan core wall dengan belt wall. Hasil analisis menunjukkan bahwa lokasi optimum pemasangan belt truss dari beberapa ketinggian 0,25h, 0,5h, 0,75h dan cap truss, terletak di 0,5h belt trus mampu mereduksi simpangan 6,45% sumbu X dengan 5,99% sumbu Y. Model gedung dengan core wall digunakan sebagai acuan menghasilkan simpangan maksimum 203mm (arah X) dan 190mm (arah Y). Struktur gedung core wall+0,5h belt truss menghasilkan simpangan maksimum 189,9mm (arah X) dan 179mm (arah Y). Dan apabila struktur gedung core wall+0,5h belt wall menghasilkan simpangan maksimum 186,8mm (arah X) dan 176 mm (arah Y). Jadi model yang terbaik adalah gabungan antara core wall dengan belt wall mampu mereduksi simpangan 8,08% arah X dan 7,56% arah Y.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

seiko

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

The Journal Management & Business (SEJaman) provides a forum for academics and professionals to share the latest developments and advances in knowledge and practice of management business both theory and practices. It aims to foster the exchange of ideas on a range of important management subjects ...