JEDLISH
Vol 4 No 1 (2024): JEDLISH Vol. 4 No. 1

Penerapan Tiga Pilar Dimensi Islam dalam Pembelajaran Pendidikan Agama Islam




Article Info

Publish Date
25 Jun 2024

Abstract

Tiga pilar dimensi Islam di masa modern serba digital ini menjadi faktor yang sangat penting, kehidupan penuh dengan perubahan dan tantangan termasuk dalam pendidikan. Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi telah membuka akses peluang yang cukup luas terhadap informasi dan pengetahuan terutama dalam bidang pendidikan. Pokok dari penerapan pendidikan dimensi Islam, iman dan ihsan sesungguhnya adalah untuk memajukan bangsa dan dapat mengamalkan dalam kehidupan sehari-hari. Penilitian ini menggunakan metode peneiltian library search dengan mengambil sumber-sumber data kepustakaan, buku-buku, jurnal, artikel, dan karya tulis ilmiah lainnya. Teknik pengumpulan data dengan cara editing dan organizing. Adapun teknik analisisnya bersamaan dengan pengumpulan data. Pendekatan yang dilakukan dari metode library search ini dengan metode deduktif dan deskriptif. Dalam pendidikan agama Islam, Islam berarti patuh dan tunduk, iman berarti percaya dan ihsan berarti kebaikan yang penuh manfaat, dengan demikian penulis mengangkat judul “Penerapan Tiga Pilar Dimensi Islam dalam Pendidikan Agama Islam” dengan tujuan untuk membentuk insan kamil yang bertaqwa.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JEDLISH

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

JEDLISH - Journal of Education And English Language Teaching - Memuat hasil penelitian yang berkaitan dengan pengembangan Bahasa, pendidikan Bahasa, dan ruang lingkup ...