Indonesia Symposium on Computing
Indonesian Symposium on Computing 2014/Seminar Nasional Ilmu Komputasi Teknik Informatika (SNIKTI)

Analsis Dan Implementasi Jaringan Syaraf Tiruan - Propagasi Balik Dalam Memprediksi Produksi Dan Konsumsi Minyak Bumi , Gas Bumi, Dan Batu Bara Di Indonesia

Anggit Nourislam ( Telkom University)
Jondri Jondri ( Telkom University)



Article Info

Publish Date
21 Sep 2015

Abstract

Indonesia adalah salah satu negara penghasil sumber energi yang terbentuk dari fosil ataupun non fosil. Sumber energi yang tercipta dari fosil bukanlah sesuatu yang dapat dengan mudah didaur ulang yang mengakibat terjadinya krisis energi di masa mendatang.Kondisi krisis energi ini perlu diprediksi kapan terjadinya karena dapat mempengaruhi kondisi perekonomian Indonesia. Prediksi krisis energi fosil di masa mendatangdapat dilakukandengan melihat pola dari produksi dan konsumsi energi tersebut di Indonesia. Untuk mengetahui pola tersebut, dibutuhkan sebuah model yang cukup stabil terhadap perubahan karena naik turunnya produksi dan konsumsi bisa terjadi dengan cepat.Oleh sebab itu dibutuhkan algoritma jaringan syaraf tiruan yang merupakanmodel pembelajaran yang stabil terhadap perubahan pola dalam kurun waktu yang cepat. Model ini menghasilkan keluaran berupa nilai prediksi dari produksi dan konsumsi di masa mendatang yang nantinya dapat dikelompokkan apakah indeks tersebut tergolong krisis atau tidak.

Copyrights © 2014