Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan
Vol 10 No 13 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan 

Persepsi Masyarakat Terhadap Edukasi Mengenai Aplikasi Sipraja dari Pembkab Sidoarjo

Nur Habibah, Bella Putri (Unknown)
Wijayanti, Shinta Sri (Unknown)
Saputra, Thomas Alfa (Unknown)
Amalia, Diana (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Jul 2024

Abstract

Rendahnya kesadaran masyarakat Kabupaten Sidoarjo terkait aplikasi SIPRAJA merupakan hambatan dalam meningkatkan efisiensi, efektivitas, transparansi, dan akuntabilitas dalam penyelenggaraan pemerintahan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan metode penelitian deskriptif data untuk menginvestigasi kesadaran masyarakat mengenai aplikasi SIPRAJA di Kabupaten Sidoarjo. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aplikasi ini belum tersosialisasikan dengan baik dan merata sampai tingkat bawah, sehingga perlu ditingkatkan upaya komunikasi yang dilakukan oleh Humas Pemerintah Kabupaten Sidoarjo. Dalam konteks ini, peran Humas sangat penting dalam mengedukasi masyarakat mengenai manfaat dan cara penggunaan aplikasi SIPRAJA. Kesimpulannya, aplikasi SIPRAJA merupakan inovasi yang bertujuan untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas pelayanan publik di Kabupaten Sidoarjo, namun masih perlu upaya lebih lanjut dalam sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat agar dapat meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam menggunakan aplikasi ini.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JIWP

Publisher

Subject

Religion Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan (JIWP) Diterbitkan sebagai upaya untuk mempublikasikan hasil-hasil penelitian dan temuan di bidang pendidikan . Jurnal ini terbit 4 bulanan, yaitu bulan April, Agustus dan Desember. *Ruang Lingkup* Memuat hal kajian, analisis, dan penelitian tentang perancangan, ...