Prosiding Ilmu Pendidikan


Aplikasi Pengolahan Data Statistika Dalam Manajemen Personalia Untuk Pengembangan Guru

Krismanda, Mutia Ayu ( Univesitas Kristen Satya Wacana)
Lukitasari, Sasadara Wahyu ( Univesitas Kristen Satya Wacana)



Article Info

Publish Date
08 Mar 2016

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui cara menggunakan statistik untuk membantu dalam pengambilan keputusan kepala sekolah di bidang manajemen personalia untuk pengembangan pendidik. Ilmu statistika berperan penting dalam pengembangan ilmu pengetahuan, salah satunya dalam hal pendidikan. Statistika pendidikan bisa digunakan untuk pengolahan data dengan program aplikasi SPSS dan Microsoft Excel. Selama ini aplikasi tersebut kurang dimanfaatkan oleh Kepala Sekolah dalam menganalisis data pendidik untuk membantu pengembangan profesi dan kualitas pendidik. Makalah ini akan memberi contoh pengimplementasian aplikasi tersebut untuk menentukan faktor determinan diantara beberapa faktor yang mempengaruhi kinerja. Selain itu juga akan membahas tentang cara pembuatan grading untuk menentukan struktur gaji guru, khususnya di sekolah swasta. Data dalam penelitian ini akan menggunakan data sekunder dari guru di SD X Kota Salatiga. Metode penelitian menggunakan uji korelasi dan regresi linear, serta metode pengelompokan untuk pembahasan kedua. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa berdasarkan olah aplikasi statistika, Kepala Sekolah dapat melakukan beberapa strategi untuk pengembangan karyawan, misalnya managemen stress pendidik, dan struktur penggajian karyawan berdasarkan gradenya.

Copyrights © 0000