JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 7 No. 2 (2023): Agustus 2023

Aktivitas Pelatihan Tahsin dan Tilawah Alquran pada Ekstrakurikuler ROHIS dalam Memperbaiki Akhlak Peserta ROHIS di Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 8 Padang

Alkhairi, Aulia Azmi (Unknown)
Muliati, Indah (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Jul 2023

Abstract

Pelatihan tahsin dan tilawah Alquran merupakan salah satu bentuk kegiatan yang ada pada ekstrakurikuler ROHIS di Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 8 Padang yang menjadi wadah pengembangan diri bagi siswa yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan membaca Alquran dan akhlak siswa terhadap Alquran. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis apakah aktivitas pelatihan tahsin dan tilawah Alquran ini dapat memperbaiki akhlak peserta ROHIS di Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 8 Padang. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Sumber data diambil dari delapan orang informan melalui wawancara yang dipilih menggunakan teknik purposive sampling, seluruh informan terdiri dari satu orang pembina ROHIS dan tujuh anggota ROHIS yang aktif tergabung di anggota pelatihan tahsin dan tilawah Alquran. Secara keseluruhan hasil penelitian ini mengungkapkan bahwasanya pelaksanaan kegiatan tahsin dan tilawah Alquran menggunakan sistem halaqah dan metode sima’i serta terdapat lima hal yang dapat memperbaiki akhlak peserta ROHIS dalam pelaksanaan pelatihan tahsin dan tilawah Alquran yaitu: 1) Meningkatkan Keimanan Terhadap Alquran, 2) Memperbaiki Bacaan Alquran, 3) Meningkatkan Motivasi Mempelajari Alquran, 4) Mengamalkan Ajaran Alquran, dan 5) Mengajarkan Alquran Kepada Orang Lain.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...