Math Didactic: Jurnal Pendidikan Matematika
Vol 9 No 2 (2023): Mei - Agustus 2023

The influence of problem-based learning model on students' ability toward understanding mathematics concepts in the material of linear equations one variable

Nasution, Yuliani (Unknown)
Susanta, Agus (Unknown)
Zaili, Zam (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 May 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada pengaruh model pembelajaran problem-based learning pada materi mata pelajaran matematika bab persamaan linier satu variabel terhadap kemampuan pemahaman konsep. Penelitian ini berjenis penelitian eksperimen semu (kuasi eksperimen). Pelaksanaan penelitian di Sekolah Menengah Pertama Swasta (SMPS) IT Darul Fikri Bengkulu Utara yang terletak di Jl Mayor Salim Batubara Desa Karang Anyar 1 Arga Makmur Bengkulu Utara, dengan subjek dalam penelitian ialah siswa Sekolah Menengah Pertama Swasta (SMPS) IT Darul Fikri Bengkulu Utara kelas VII yang berjumlah 44 siswa. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yakni dengan menggunakan instrumen tes. Dan untuk Teknik analisis datanya dengan menggunakan analisis deskriptif, uji normalitas serta uji homogenitas. Berdasarkan hipotesis nilai rata-rata posttest menunjukkan bahwa nilai rata-rata dari kelas eksperimen lebih tinggi dibandingkan dengan kelas kontrol. Pada kelas eksperimen diperoleh nilai rata-rata posttest sebesar 85,59, dan pada kelas kontrol didapati nilai rata-rata posttest sebesar 75,91. Hal tersebut berarti terdapat adanya perbedaan nilai rata-rata antara kedua kelas sebesar 9,68. Sehingga, dapat disimpulkan bahwa pada penelitian ini kemampuan pemahaman konsep matematika kelas eksperimen lebih baik daripada kelas kontrol.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

math

Publisher

Subject

Mathematics

Description

Math Didactic: Jurnal Pendidikan Matematika welcomes high-quality manuscripts resulted from a research project or literature review in the scope of mathematics education, which includes, but is not limited to the following topics: Realistic Mathematics Education, Design/Development Research in ...