Kande : Jurnal Ilmiah Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Vol 5, No 1 (2024): Kande : Jurnal Ilmiah Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

TRADISI BERBALAS PANTUN “SEUMAPA” DALAM ADAT PERKAWINAN MASYARAKAT ACEH

Ernita, Yuli (Unknown)
Harliyana, Iba (Unknown)
Mahsa, Masithah (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tradisi berbalas pantun “Seumapa” dan makna yang terkandung pada pantun dalam adat perkawinan masyarakat Aceh di Kabupaten Bireuen yakni gampông Alukupula. Penelitian ini merupakan penelitian deksriptif kualitatif dengan metode studi kasus. Data dalam penelitian ini berupa tuturan pantun pada adat perkawinan di gampông Alukupula. Sementara, sumber data dalam penelitian ini yaitu syekh dalam adat perkawinan di Kabupaten Bireuen, masyarakat, dan MAA (Majelis Adat Aceh). Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu observasi dan wawancara. Berdasarkan hasil penelitian ditemukan bahwa tradisi Seumapa dalam adat perkawinan masyarakat Aceh di Gampong Alukupula dilakukan sebanyak tiga kali berbalas pantun. Sedangkan, makna yang terkandung dalam pantun tersebut berupa kewajiban suami istri dalam rumah tangga serta nasehat-nasehat perkawinan lainnya. Tradisi ini masih dilestarikan karena Seumapa merupakan alat menyampaikan pesan atau nasehat pada acara-acara tertentu dalam budaya masyarakat Aceh.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

kande

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

KANDE Jurnal Ilmiah Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia, Fakultas Teknik, Universitas Malikussaleh. Jurnal ini menerbitkan artikel berbasis penelitian di bidang pendidikan, bahasa dan sastra. Frekuensi terbit jurnal ini dua kali dalam ...