Thufulah: Jurnal Ilmiah Mahasiswa
Vol. 2 No. 1 (2023): FEBRUARI

UPAYA GURU MENGEMBANGKAN BAHASA ANAK MELALUI METODE BERNYANYI DI KB CERIA AISYIYAH KALIREJO LAMPUNG TENGAH

Komariyah, Siti (Unknown)
Noormawanti, Noormawanti (Unknown)
Tisnawati, Nina (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Feb 2023

Abstract

Mengembangkan Bahasa anak usia dini membuat anak memiliki pembendaharaan kosa kata yang mumpuni. Melalui metode bernyanyi anak-anak akan lebih mudah menambah kosa akta kesehariannya. Metode bernyanyi mengajarkan anak untuk melafalkan syair-syair sederhana dalam lagu. Anak juga dapat berpikir kritis ketika memahami makna yang terhadap di dalam lagu sesuai dengan kehidupan nyata. Tujuan dari penelitian ini antara lain untuk mengetahui bagaimana upaya guru dalam mengembangkan Bahasa anak melalui metode bernyanyi pada anak usia dini di KB Ceria Aisyiyah Kalirejo. Tujuan peneilitian ini juga untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat upaya guru dalam mengembangkan Bahasa anak melalui metode bernyanyi pada anak usia dini di KB Ceria Aisyiyah Kalirejo. Sumber data dalam penelitian ini adalah data primer berupa hasil wawancara, observasi, dan data sekunder berupa dokumentasi. Upaya guru dalam mengembangkan kemampuan Bahasa anak usia dini melalui metode bernyanyi berdampak positif bagi peserta didik KB Ceria Aisyiyah Kalirejo Lampung tengah dengan menetapkan tujuan dan tema yang dipilih untuk kegiatan bernyanyi. Upaya yang dilakukan guru antara lain sebelum pembelajaran mempersiapkan RPPH, media pembelajaran dan bahan ajar. Penggunaan metode bernyanyi memudahkan guru dalam penyampaikan materi di KB Ceria Asiyiyah Kalirejo. Hasil penelitian menunjukkan keberhasilan dalam penggunaan metode bernyanyi dengan mendapatkan hasil pencapaian perkembangan anak berkembang sesuai harapan (BSH). Ada faktor pendukung dan penghambatnya dalam mengembangkan Bahasa anak usia dini. Penggunaan metode bernyanyi merupakan pilihan yang tepat agar anak usia 3-4 tahun mudah mengingat, dan bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-sehari sesuai dengan pengembangan Bahasa anak usia dini.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

thufulah

Publisher

Subject

Religion Arts Humanities Education Other

Description

Thufulah: Jurnal Ilmiah Mahasiswa is early childhood study journal, are articles of research results such as research and development, quantitative, qualitative, experiment, literature studies, application of theory, critical analysis studies, and islamic studies of childrens education in PAUD and ...