POACE: Jurnal Program Studi Administrasi Pendidikan
Vol. 4 No. 2 (2024): Agustus 2024

MANAJEMEN KEPALA SEKOLAH DALAM MENINGKATKAN EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN DI TAMAN KANAK-KANAK

Lady Valentina (Unknown)
Andayani, Sutrisni (Unknown)
Dami, Sudarman (Unknown)
Harjoko (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Aug 2024

Abstract

Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan bagaimana manajemen kepala sekolah dalam meningkatkan efektivitas proses belajar-mengajar, mengidentifikasi berbagai hambatan, serta menemukan solusi untuk meningkatkan kualitas pembelajaran. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif, yang melibatkan sumber data baik dari manusia maupun non-manusia. Data dari pihak manusia diperoleh dari individu yang memiliki pengetahuan terkait dengan fokus penelitian, termasuk kepala sekolah dan para guru. Informan utama dalam penelitian ini ditetapkan melalui purposive sampling, yaitu kepala sekolah dan guru. Teknik pengumpulan data mencakup wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa manajemen kepala sekolah dalam meningkatkan efektivitas pembelajaran dilakukan melalui tahapan perencanaan, pengorganisasian, dan pelaksanaan. Peningkatan efektivitas pembelajaran dipengaruhi oleh penanaman nilai-nilai agama dan budi pekerti, yang mencakup aspek moral dan agama melalui proses pembiasaan, penanaman jati diri, serta penguasaan dasar-dasar literasi, matematika, sains, teknologi, rekayasa, dan seni. Kendala yang ditemukan meliputi adanya guru yang kurang bersemangat dan kurang berprestasi, sementara faktor pendukung meliputi terciptanya lingkungan yang kondusif dan rasa aman di sekolah. Kesimpulan dari penelitian ini menunjukkan bahwa perencanaan kepala sekolah melibatkan pengembangan, penggajian, dan pemberian motivasi kepada guru dan staf untuk mencapai tujuan pendidikan. Pelaksanaan mencakup pemberian penghargaan kepada guru yang mampu menerapkan kebijakan dengan baik, yang pada gilirannya meningkatkan efektivitas kinerja mereka dalam mengajar. Kepala sekolah juga harus terus memberikan motivasi dan pelatihan kepada guru untuk meningkatkan prestasi mereka, serta menerapkan sanksi tertentu jika diperlukan, guna menciptakan lingkungan sekolah yang kondusif dan aman. Kata kunci: efektivitas pembelajaran, manajemen kepala sekolah

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

poace

Publisher

Subject

Education Social Sciences Other

Description

FOCUS AND SCOPE Poace is a journal that focuses on publishing qualitative and quantitative research artikel in the scop of educational administration Leadership, Planning, Human Resources, Finance, Curriculum, Public Relations, Student Affairs, Learning and Management Education, and ...