Al Mabhats : Jurnal Penelitian Sosial Agama
Vol 3 No 2 (2018): Al-Mabhats : Jurnal Penelitian Sosial Agama

Penyelesaian Syiqaq Menurut Al-Qur’an Surat Al-Nisa’ Ayat 34-35 (Studi Terhadap Pemikiran Al-Qurthubiy)

Diah, Muhammad (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2018

Abstract

Al-Qur’an Surat al-Nisa’ Ayat 34 – 35 merupakan pedoman yang harus ditaati oleh setiap ummat Islam dalam menyelesaikan perselisihan keluarga dengan beberapa tahapan: yaitu dengan memberi nasehat, pisah tempat tidur, tindakan memukul, dan yang terakhir dengan mendatangkan juru damai sebagai penengah dan dibagi dalam tiga tahapan pendekatan yaitu pendekatan kekeluargaan, sosio kultural, dan pendekatan hukum. Mempertahankan keutuhan rumah tangga dengan keluarga yang bahagia adalah tujuan utama dan dambaan setiap orang, dan apabila perselisihan sudah terlanjur terjadi dalam rumah tangga, maka upaya-upaya perdamaian harus terus dilakukan untuk menghindari terjadinya perpecahan dan perceraian. Imam Al-Qurthubiy dalam tafsirnya, memberikan penjelasan yang sangat luas dalam menafsirkan kedua ayat tersebut.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

AlMabhats

Publisher

Subject

Religion Humanities Social Sciences Other

Description

Al Mabhats Jurnal Penelitian Sosial Agama is a national research journal focusing on socio-religious studies, Islamic traditions, local wisdom, and inter-religious ...