Jurnal Edukatif
Vol 2 No 2 (2024)

Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Minat dan Keterlibatan Guru Dalam Penelitian

Tanjung, Yusmi (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Jun 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi minat dan keterlibatan guru dalam penelitian tindakan kelas. Metode penelitian yang digunakan adalah survei dengan pendekatan kuantitatif, melibatkan 150 guru dari berbagai jenjang pendidikan di Labuhanbatu. Hasil analisis menunjukkan bahwa dukungan institusional, ketersediaan sumber daya, beban kerja, serta motivasi intrinsik dan ekstrinsik memiliki pengaruh signifikan terhadap minat dan keterlibatan guru. Dukungan dari pihak sekolah dan akses terhadap pelatihan serta sumber daya penelitian terbukti meningkatkan partisipasi guru. Temuan ini memberikan implikasi penting bagi kebijakan pendidikan untuk mendorong penelitian tindakan kelas sebagai upaya peningkatan kualitas pembelajaran.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

edukatif

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Edukatif is Published by CV. Edu Tech Jaya. This journal aims to publish and disseminate original works and current issues on the subject of research and studies in the field of education. Articles published in journals are the result of research or ideas in the field of education including ...