Al Ibtida: Jurnal Pendidikan Guru MI
Vol 1, No 1 (2014)

Pengembangan Multimedia Matematika Interaktif untuk Menumbuhkembangkan Kemampuan Penalaran Matematik (Mathematical Resasoning) Siswa Sekolah Dasar

Hadi Kusmanto (IAIN Syekh Nurjati Cirebon)



Article Info

Publish Date
01 Jun 2014

Abstract

AbstrakPendidikan matematika di sekolah sebagai bagian integral dari kurikulum nasional memiliki peranan yang strategis dalam membentuk Sumber Daya Manusia (SDM) Indonesia. Hal ini sejalan dengan tujuan umum diberikannya maten.matematika pada tingkat pendidikan dasar, yaitu melalui matematika siswa diharapkan akan mampu berpikir dan bertindak atas dasar pemikiran yang logis, sistematis, kritis, cermat, jujur, efektif, dan efesien dalam kehidupannya. Oleh karena itu upaya meningkatkan kualitas SDM Indonesia dapat dimulai melalui peningkatan kemampuan penalaran matematik (mathematical reasoning) siswa sekolah dasar, seperti yang dilakukan dalam penelitian ini. Penelitian ini merupakan studi pengembangan multimedia matematika interaktif yang didesain untuk menumbuhkembangkan kemampuan penalaran matematik siswa SD. Studi pengembangan ini dilakukan dalam dua tahap (satu tahun per tahap), mencakup: identifikasi dan pengembangan struktur model multimedia, pengembangan dan penerapan multimedia matematika interaktif, serta evaluasi dan diseminasi model yang dihasilkan. Instrumen yang dikembangkan dalam penalitian ini adalah bervariasi sesuai dengan keperluan penelitian pengembangan (developmental research). Pada tahap pertama dilakukan pengkajian mendalam secara teoritis dan empiris materi matematika sekolah dasar yang dapat menumbuhkembangkan kemampuan penalaran matematik, sehingpa diperoleh wacana pembelajaran matematika yang berdasarkan pedagogi materi subjek yang siap dipresentasikan melalui komputer. Pada tahap kedua didesain multimedia interaktif berupa perangkat lunak (software) untuk belajar matematika dan dilakukan ujicoba penerapan multimedia ini, menentukan efektivitas model yang telah dikembangkan dan penyebarluasan produk.Kata kunci : Multimedia Interaktif, Kemampuan Penalaran Matematik

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

ibtida

Publisher

Subject

Education

Description

Al Ibtida: Jurnal Pendidikan Guru MI is a peer-reviewed journal that focuses on critical studies of basic education. Investigated the dynamics of learning of children at the primary level / Madrasah Ibtidaiyah (Islamic elementary school). Besides focusing on the development of studies issues of ...