Jurnal Manajemen dan Bisnis
Vol 3, No 2 (2023)

PENGARUH ELEKTRONIK PENOMORAN FAKTUR PAJAK TERHADAP PENERIMAAN PAJAK PERTAMBAHAN NILAI DAN KEPATUHAN WAJIB PAJAK

Selfiani, Selfiani (Unknown)
Wizanasari, Wizanasari (Unknown)
Sriyani, Nani (Unknown)
Fitrianti, Dini (Unknown)
Lumbantobing, Sabar Pardamean (Unknown)
Minarni, Sarida (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besarnya pengaruh elektronik penomoran faktur e-nofa pajak terhadap penerimaan pajak pertambahan nilai dan kepatuhan wajib pajak dalam membayar pajak pada Kantor Pelayanan Pajak Pratama Matraman Jakarta Timur. Pemilihan sampel dilakukan dengan menggunakan metode Accidental Sampling. Data penelitian ini dikumpulkan dari wajib pajak yang membayar pajak dan terdaftar sebagai wajib pajak di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Matraman Jakarta Timur. Jumlah sampel yang digunakan sebanyak 100 responden. Teknik sampel yang digunakan adalah regresi sederhana dalam SPSS ver. 24. Hasil penelitian ini secara parsial membuktikan variabel elektronik penomoran faktur e-nofa pajak yang diukur dengan pengajuan, syarat setelah keluarnya kode aktivasi dan password dan hambatan yang terjadi saat melaksanakan e-nofa terhadap penerimaan pajak pertambahan nilai berpengaruh positif dan signifikan, sedangkan variabel elektronik penomoran faktur e-nofa pajak yang diukur dengan pengajuan , syarat setelah keluarnya kode aktivasi dan password dan hambatan yang terjadi melaksanakan e-nofa terhadap kepatuhan wajib pajak dalam membayar pajak berpengaruh positif dan signifikan. Sedangkan secara simultan membuktikan elektronik penomoran faktur e-nofa pajak berpengaruh positif dan signifikan terhadap penerimaan pajak pertambahan nilai dan kepatuhan wajib pajakĀ 

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jmb

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Environmental Science

Description

Jurnal Manajemen dan Bisnis, ISSN 2775-9806 (cetak) dan ISSN 2775-9814 (Online), dikelola Program Studi Manajemen diterbitkan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama). Jurnal Manajemen dan Bisnis diterbitkan dua kali setahun (pada Maret dan September). Menerima ...