JFARM (Jurnal Farmasi)
Vol. 2 No. 2 (2024)

Identifikasi Bakteri Patogen Mesoflilik Pada Sumber Air Bersih di Jalan Riau Ujung Kota Pekanbaru

Asiska Permata Dewi (Unknown)
Darmadi (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Aug 2024

Abstract

Bakteri Mesofilik merupakan bakteri yang dapat tumbuh pada suhu 25-40ÂșC. Beberapa jenis bakteri Mesofilik diantaranya E.coli, Salmonella thypi, dan Shigella dysenteriae. Jenis bakteri ini dapat menimbulkan berbagai macam penyakit yang menginfeksi pada saluran pencernaan manusia seperti diare, sakit perut, muntah, dan penyakit saluran pencernaan lainnya. Bakteri jenis ini banyak dijumpai pada air mentah atau makanan yang kurang matang. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui ada atau tidaknya cemaran bakteri patogen mesofilik pada dua sumber air bersih yang berada di Jalan Riau Ujung kota Pekanbaru. Metoda yang digunakan adalah metoda kultur atau pembiakan bakteri pada media pengkayaan, dilanjutkan dengan pewarnaan gram, penanaman pada media selektif dan uji penegasan yaitu uji reaksi biokimia. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada sampel sumber air A yang berada di Kelurahan Air Hitam tidak ditemukan bakteri mesofilik. Sedangkan pada sampel sumber air B yang berada di Gg.Anggrek ditemukan adanya bakteri mesofilik Escherichia coli dan Enterobacteraerogenes.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jfarm

Publisher

Subject

Medicine & Pharmacology

Description

JFARM-Jurnal Farmasi mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua penulis yang telah mengirimkan artikelnya untuk dipublikasikan di JFARM-Jurnal ...