JNANALOKA
Vol. 05 No. 02 September Tahun 2024

Penerapan Metode GDLC dalam pembuatan game Ular Tangga Sehat Menggunakan Unity

Pribadi, Antoni (Unknown)
Sepdu Dehiya, Yogi (Unknown)
Anggara, Yogi (Unknown)
Alfarizi Siregar , Matjen (Unknown)
Nofiar. Am, Andri (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2024

Abstract

Indonesia, dengan populasi sekitar 271 juta jiwa pada tahun 2020, menghadapi tantangan besar dalam masalah kesehatan, terutama karena hanya sekitar 20 persen masyarakat yang memahami kesehatan dengan baik. Untuk mengatasi kurangnya pengetahuan tentang kesehatan, solusi yang tepat dan masif diperlukan. Penelitian ini menggunakan metode Game Development Life Cycle. Salah satu inisiatif yang diambil adalah pengembangan permainan edukatif Ular Tangga Sehat yang bertujuan untuk meningkatkan pemahaman kesehatan masyarakat, khususnya anak-anak. Game ini mengadaptasi konsep ular tangga tradisional dengan konten kesehatan yang menarik dan informatif. Hasil pengujian game ular tangga ini menunjukkan bahwa rata-rata tingkat kepuasan pengguna terhadap fungsionalitas, tampilan, dan keseluruhan game mencapai 85%, dengan mayoritas responden memberikan penilaian 8 dalam skala nilai 1 hingga 10. Game ular tangga ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman masyarakat tentang kesehatan dan pengurangan dampak negatif dari kurangnya pengetahuan kesehatan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jnanaloka

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Education Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering Social Sciences Transportation Other

Description

JNANALOKA merupakan jurnal ilmiah berbasis blind peer review dan open access terbit mulai tahun 2020 dipublikasikan oleh Lentera Dua Indonesia. Jurnal terbit sebanyak 2 (dua) kali dalam setahun yakni bulan Maret dan September. Redaksi Jurnal JNANALOKA menerima artikel ilmiah orisinil lintas bidang ...