MaPan : Jurnal Matematika dan Pembelajaran
Vol 3 No 2 (2015): December

PENGARUH KECERDASAN INTERPERSONAL DAN TAKS COMMIMENT TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS VIII MTS NEGERI BALANG-BALANG KABUPATEN GOWA

Najamuddin Najamuddin (Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar)
Ridwan Idris (Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar)
Ahmad Afiif (Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar)



Article Info

Publish Date
15 Dec 2015

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh kecerdasan interpersonal dan taks commitment terhadap hasil belajar matematika siswa kelas VIII MTs Negeri Balang-Balang Kebupaten Gowa. Jenis penelitian ini adalah Ex-post facto. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII MTs Negeri Balang-Balang Kabupaten Gowa yang berjumlah 257 siswa sedangkan sampelnya adalah 51 siswa dengan teknik pengambilan sampel random sampling. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif dan statistik inferensial dengan menggunakan analisis regresi sederhana dan analisis regresi ganda. Berdasarkan analisis statistik deskriptif diperoleh gambaran kecerdasan interpersonal berada pada kategori sedang yakni sebesar 57%, gambaran task commitment berada pada kategori sedang dengan persentase sebesar 65% dan gambaran gasil belajar matematika berada pada kategori sedang dengan persentase sebesar 67%. Berdasarkan analisis statistik inferensial dengan menggunakan analisisregresi sederhana, pengaruh kecerdasan interpersonal terhadap hasil belajar matematika didapatkan nilai sig adalah 0,000<0,05 berarti H0 ditolak, pengaruh task commitment terhadap hasil belajar matematika didapatkan nilai sig adalah 0,000<0,05 berarti H0 ditolak. Analisis regresi ganda didapatkan pengaruh kecerdasan interpersonal dan task commitment terhadap hasil belajar matematika siswa didapatkan Fhitung>Ftabel (30,251>3,19) berarti H0 ditolak. Ini artinya baik kecerdasan interpersonal dan task commitment terdapat pengaruh terhadap hasil belajar matematika siswa.

Copyrights © 2015