Metal Indonesia
Vol 38, No 1 (2016): Metal Indonesia

PEMODELAN 3D INTAKE MANIFOLD BERBASIS FITUR

haruman wiranegara (Balai Besar Logam dan Mesin)



Article Info

Publish Date
30 Mar 2017

Abstract

Salah satu upaya untuk untuk menemukan kembali teknologi pembuatan suatu komponen otomotif dari impor adalah dengan melakukan rekayasa peniruan (reverse engineering). Pada penelitian ini telah dilakukan salah satu tahap penting dalam rekayasa peniruan yaitu pemodelan 3D intake manifold. Tujuan penelitian ini adalah menemukan geometrik dan dimensi yang tepat melalui proses pengukuran dan penggunaan fitur yang tepat dalam pemodelan 3D intake manifold. Langkah-langkah yang dilakukan adalah mempelajari fungsi komponen, mempelajari proses manufaktur, mempelajari fitur-fitur yang digunakan pada komponen intake manifold, melakukan pengukuran dengan pemindai 3D dan alat ukur manual, melakukan pemodelan 3D, melakukan pengecekan menyeluruh semua fitur. Hasil menunjukan bahwa semua geometrik dan dimensi intake manifold dapat diidentifikasi dan terbentuk model 3D intake manifold.Kata Kunci: Pemodelan 3D intake manifold, pemindaian 3D, berbasis fitur

Copyrights © 2016