JEJAK
Vol 10, No 1 (2017): March 2017

PERSEPSI DAN KONTRIBUSI HUTAN RAKYAT TERHADAP KESEJAHTERAAN PETANI DI LERENG GUNUNGAPI MERAPI

Setiaji, Setiaji (Unknown)
Sadono, Ronggo (Unknown)
Hartono, Hartono (Unknown)
Machfoedz, Mochammad Maksum (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Mar 2017

Abstract

Pressure on forest resources causes overexploitation, so that forest resources cant provide optimal benefits. High demands for timber have created opportunity for the development of community forests in Indonesia. The opportunity has been used relatively well by community forest farmers, such as in Cangkringan Sub-District, Sleman Regency. This study was aimed to learn the economic condition of community forest farmers by calculating income balance, expense, welfare, and perception of community forest farmer family. The data of this study was collected using purposive sampling method, with a total of 60 respondents. Secondary data was collected from related government agencies. The research result showed that most community forests useagroforestry system. Sengon, which is the main community of community forest, serves community savings, which is knownas tebang butuh system. 51% respondents agreed to the perception of the importance of community forest.Comprehensive calculation produced positive value, which is bigger than 100% for total percentage of income on expense. Using Sajogyos line of poverty, over (three fourth) of community forest farmer respondents were above the line of poverty or were able to meet their minimum primary needs.Tekanan terhadap sumberdaya hutan menyebabkan terjadinya eksploitasi yang berlebihan sehingga sumberdaya hutan tidak mampu lagi memberikan manfaat yang optimal, permintaan kayu yang tinggi telah menciptakan peluang bagi berkembangnya hutan rakyat di Indonesia. Peluang tersebut telah dimanfaatkan dengan relatif baik oleh para petani hutan rakyat seperti yang terdapat di Kecamatan Cangkringan, Kabupaten Sleman. Penelitian ini bertujuan mempelajari kondisi ekonomi para petani hutan rakyat melalui perhitungan atas neraca pendapatan, pengeluaran, kesejahteraan, dan persepsi keluarga petani hutan rakyat. Data penelitian dikumpulkan dengan metode purposive sampling, dengan jumlah responden 60 orang, data sekunder bersumber dari instansi pemerintah yang terkait. Dari hasil penelitian diketahui bahwa sebagian besar hutan rakyat menggunakan sistem agroforestry, tanaman Sengon yang merupakan komoditi utama hutan rakyat berfungsi sebagai tabungan masyarakat, yang dikenal dengan sistem tebang butuh. Sebanyak 51% responeden memberikan jawaban setuju terhadap persepsi pentingnya hutan rakyat. Perhitungan menyeluruh yang dilakukan didapatkan nilai positif yaitu nilai yang lebih besar dari 100% untuk persentase total pendapatan terhadap pengeluaran. Dengan menggunakan garis kemiskinan Sajogyo, lebih dari (tiga perempat) responden petani hutan rakyat berada di atas garis kemiskinan atau mampu memenuhi kebutuhan primer minimumnya.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

jejak

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

JEJAK: Jurnal Ekonomi dan Kebijakan p-ISSN 1979-715X | e-ISSN 2460-5123 is a scientific journal that contains the results of research and theoretical studies in the field of economic development, especially on matters of economic policy in Indonesia was published by the Department of Economic ...