JEJAK
Vol 10, No 1 (2017): March 2017

EFISIENSI TEKNIS USAHATANI MELON PADA MUSIM HUJAN DI KABUPATEN KULON PROGO

Yekti, Ananti (Unknown)
Darwanto, Dwidjono Hadi (Unknown)
Jamhari, Jamhari (Unknown)
Hartono, Slamet (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Mar 2017

Abstract

Melon merupakan salah satu komoditas hortikultura bernilai ekonomi tinggi yang banyak dibudidayakan di kabupaten Kulon Progo. Sifat produk pertanian yang tergantung pada musim menyebabkan harga produk pertanian berfluktuasi setiap saat. Pada musim hujan harga produk pertanian cenderung lebih mahal, sehingga budidaya melon pada musim hujan berpeluang menghasilkan keuntungan yang tinggi. Untuk dapat meraih keuntungan yang tinggi suatu usahatani harus dilakukan secara efisien. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan: 1) mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi produksi melon pada musim hujan 2) mengukur tingkat efisiensi teknis usahatani melon pada musim hujan dan 3) mengidentifikasi faktor-faktor penyebab terjadinya inefisiensi teknis. Pengumpulan data primer dilakukan pada bulan AprilJuni 2014. Lokasi penelitian ditentukan secara multistage cluster sampling. 45 sampel petani yang menanam melon pada musim hujan diperoleh dengan teknik quota sampling. Efisiensi teknis diukur menggunakan Cobb-Douglas stochastic frontier yang diestimasi menggunakan metode Maximum Likelihood Estimation. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) luas lahan, jumlah benih dan jumlah pupuk K berpengaruh nyata meningkatkan produksi melon pada musim hujan sedangkan penambahan pupuk N akan menurunkan produksi 2) indeks efisiensi teknis petani melon berkisar antara 0,40-0,99 dengan nilai rata-rata 0,77 dan 3) pengalaman berpengaruh nyata meningkatkan efisiensi teknis petani melon pada musim hujan.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

jejak

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

JEJAK: Jurnal Ekonomi dan Kebijakan p-ISSN 1979-715X | e-ISSN 2460-5123 is a scientific journal that contains the results of research and theoretical studies in the field of economic development, especially on matters of economic policy in Indonesia was published by the Department of Economic ...