Kajian Linguistik dan Sastra
Vol 23, No 2 (2011)

KATEGORI DAN EKSPRESI LINGUISTIK DALAM BAHASA SASAK PADA RANAH PERTANIAN TRADISIONAL: KAJIAN ETNOSEMANTIK

Syarifuddin, Syarifuddin (Unknown)
Saharudin, Saharudin (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2011

Abstract

Kajian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kategori dan ekspresi lingustik bidang pertanian Sasak tradisional di pulau Lombok, yang dikaitkan dengan konteks sosio-kultural masyarakat tani setempat. Untuk tujuan tersebut, kajian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Sementara untuk analisis data digunakan analisis komponen. Analisis dipusatkan pada leksikon dan ekspresi linguistik pada ranah pertanian. Hasil kajian menunjukkan bahwa dalam ranah pertanian itu selalu memunculkan istilah-istilah yang menjadi ekspresi/kategori linguistiknya. Ekspresi linguistik itu berbentuk kategori verba dan nomina. Urutan pengklasifikasian/ pengategorian terhadap ekspresi linguistik—baik nomina maupun verba—pun disesuaikan dengan rangkaian proses aktivitas pertanian dan hasil yang diperoleh. Untuk itu, pengategorisasiaan yang ada didasarkan pada komponen makna generik yang menyesuaikan proses dan hasil—verba dan nomina—dalam ranahnya itu.Kata Kunci: kategori dan ekspresi linguistik, analisis komponensial, etnosemantik.

Copyrights © 2011






Journal Info

Abbrev

KLS

Publisher

Subject

Arts Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

Language studies, covering sociolinguistics, psycolinguistics, translation, lexicography, comparative linguistics, computational linguistics, and anthropological ...