Jurnal Penelitian Hutan Tanaman
Vol 7, No 1 (2010): JURNAL PENELITIAN HUTAN TANAMAN

SIDIK CEPAT BIOKATALISASI AIR ASAM TAMBANG PADA LAHAN BEKAS TAMBANG BATUBARA Rapid Assessment of Acid Mine Drainage on Ex-coal Mining Land

Enny Widyati (Puslitbang Hutan)
Rahayu Widyastuti (Puslitbang Hutan)
Ratnawati Lantifasari (Puslitbang Hutan)



Article Info

Publish Date
20 Feb 2018

Abstract

Salah satu hambatan terberat dalam kegiatan rehabilitasi lahan bekas tambang adalah air asam tambang (AAT). AAT merupakan oksidasi mineral sulfida dengan melepaskan sulfat sehingga dapat menurunkan pH tanah secara drastis. Apabila AAT dikatalis oleh kelompok bakteri pengoksidasi sulfur (BOS), maka laju dari proses tersebut akan dipercepat 500.000 - 1.000.000 kali lipat. Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas biokatalisasi pemasaman lahan bekas tambang batubara. Aktivitas biokatalisasi dapat diketahui dengan cepat (2 - 3 hari) melalui uji biological acid producing potential (BAPP). Untuk meyakinkan uji BAPP ini pada tanah baik yang memberikan hasil positif maupun negatif dilakukan isolasi BOS, sebagai kontrol adalah media tanpa tanah. Hasil uji menunjukkan bahwa dari 24 contoh tanah yang diuji 22 contoh tanah (91% ) memberikan hasil positif. Hal ini ditunjukkan dengan pH kultur selalu di bawah 3,5 yang mengindikasikan bahwa proses pemasaman lahan dikatalis secara biologi oleh bakteri. Pengujian katalisasi biologis oleh bakteri menggunakan uji BAPP mempunyai akurasi 80%. Salah satu bakteri yang ditemukan mengkatalis pemasaman lahan adalah Thiobacillus ferrooxidans.

Copyrights © 2010