BASINDO : jurnal kajian bahasa, sastra Indonesia, dan pembelajarannya
Vol 1, No 1 (2017)

CITRAAN PADA NOVEL FANTASI NATAGA THE LITTLE DRAGON KARYA UGI AGUSTONO

Nurul Hidayati (Universitas Negeri Malang)
Heri Suwignyo (Universitas Negeri Malang)



Article Info

Publish Date
04 Apr 2017

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan jenis citraan dan fungsi citraan pada novel fantasi Nataga the Little Dragon karya Ugi Agustono. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kajian teks dengan pendekatan hermeneutika. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya tujuh jenis citraan dan empat fungsi citraan. Jenis citraan tersebut meliputi (1) citraan penglihatan, (2) citraan pendengaran, (3) citraan penciuman, (4) citraan pencecapan, (5) citraan gerak, (6) citraan perabaan, (7) citraan intelektual. Fungsi citraan meliputi (1) memperjelas gambaran, (2) membuat hidup gambaran dalam pikiran dan penginderaan, (3) membangkitkan suasana khusus, dan (4) membangkitkan intelektualitas pembaca.

Copyrights © 2017