BASINDO : jurnal kajian bahasa, sastra Indonesia, dan pembelajarannya
Vol 2, No 1 (2018)

TRILOGI NOVEL SANG PEMBAHARU: PERJUANGAN DAN AJARAN SYAIKH SITI JENAR (KAJIAN POSTMODERN JEAN FRANCOUIS LYOTARD)

Arisni Kholifatu (Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Universitas Negeri Surabaya)



Article Info

Publish Date
03 Jul 2018

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk menemukan dan mendeskripsikan (1) delegitimasi (2) permainan Bahasa (3) fragmentasi (4) paralogi (5) instabilitas dalam novel Sang Pembaharu Perjuangan dan Ajaran Syaikh Siti Jenar karya Agus Sunyoto. Metode penelitian kualitatif  dengan teknik analisis deskriptif berdasarkan pengungkapan atau penafsiran atas rujukan atau sumber data. Hasilnya ditemukan tiga hal yaitu: pertama, delegitimasi penolakan keputusan pemimpin atau penguasa. kedua, Permaianan bahasa merupakan sebuah ikatan sosial yang mempersatukan masyarakat dalam berkomunikasi. Ketiga, fragmentasi merujuk pada ketiadaan atau tidak berkembangnya koneksi di antara masyarakat dan pengelompokan masyarakat berdasarkan semua aspek. keempat, Paralogi kesepakatan guna perbaikan sebuah tatanan aturan yang berlaku. Kelima, Instabilitas berupa ketidakmapanan akan sesuatu kondisi tertentu.

Copyrights © 2018