MEDICA MAJAPAHIT
Vol 4, No 2 (2012): MEDICA MAJAPAHIT

Pola Asuh Orang Tua Terhadap Perkembangan Kreativitas Anak Prasekolah Di TK Negeri Pembina Desa Jabon Mojoanyar Mojokerto

Nurhayati, Risa ( Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Majapahit Mojokerto)
Kartiningrum, Eka Diah ( Dosen Politeknik Kesehatan Majapahit Mojokerto)



Article Info

Publish Date
01 Nov 2012

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian Expost Facto. Populasi dalam penelitian ini adalah anak yang berusia 4-5 di TK Negeri Pembina Desa Jabon Mojokerto. Metode pengambilan sampel menggunakan total sampling dengan jumlah sampel 20 resonden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar anak yang berusia 4-5 tahun perkembangan kreativitasnya rendah. Ditinjau dari pola asuh orang tua yang diketahui bahwa sebagian besar menganut pola asuh otoriter. Hasil analisis uji Regresi Linier didapatkan hasil p = 0,008 < a = 0,05 sehingga H1 diterima yang artinya ada pengaruh pola asuh orang tua terhadap perkembangan kreativitas anak usia prasekolah di TK Negeri Pembina Desa Jabon Mojokerto. Kata Kunci : Pola Asuh, Orang Tua, Kreativitas

Copyrights © 2012






Journal Info

Abbrev

MM

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Diterbitkan oleh Bagian Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Majapahit Mojokerto sebagai terbitan berkala yang terbit pada bulan Maret dan September menyajikan informasi dan analisis masalah-masalah kesehatan. Kajian ini bersifat ilmiah sebagai hasil pikiran yang ...