Jurnal Elektronika dan Telekomunikasi
Vol 13, No 1 (2013)

Antena Patch Array untuk Portable Coastal Radar pada Frekuensi S-Band

Oktafiani, Folin (Unknown)
Saputera, Yussi Perdana (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Jun 2016

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendesain antena Portabel Coastal Radar yang bekerja pada frekuensi S-band dengan frekuensi tengah 3 GHz. Jenis antena yang digunakan adalah antena patch mikrostrip. Satu modul antena terdiri dari 4 patch yang di-array secara horisontal dan dicatu dengan menggunakan konektor SMA. Bahan yang digunakan untuk mendesain antena adalah FR4 dengan ketebalan substrat 3,2 mm serta memiliki nilai r= 4,3. Bandwidth yang diperoleh dari hasil simulasi satu modul antena sebesar 80,1 MHz untuk nilai VSWR ≤ 1,5 di mana sudah memenuhi spesifikasi antena yang diinginkan. Hasil simulasi beamwidth horisontal dan gain satu modul antena secara berturut-turut yaitu 37° dan 8,049 dB. Untuk mendapatkan beamwidth horisontal <1° maka satu modul antena di-array secara horisontal sebanyak 30 buah sehingga panjang keseluruhan antena menjadi 3600 mm. Beamwidth horisontal antena array hasil simulasi diperoleh sebesar 0,9° sedangkan gain antena meningkat menjadi 21,11 dB.

Copyrights © 2013






Journal Info

Abbrev

jet

Publisher

Subject

Electrical & Electronics Engineering Engineering

Description

Jurnal Elektronika dan Telekomunikasi (JET) is an open access, a peer-reviewed journal published by Research Center for Electronics and Telecommunication - Indonesian Institute of Sciences. We publish original research papers, review articles and case studies on the latest research and developments ...