Jurnal Profiet
Vol 1 No 1 (2018): Jurnal Profiet Volume 1 No 1 2018

PEMILIHAN PREDIKTOR DELISTING TERBAIK PERBANDINGAN MODEL ALTMAN MODIFIKASI, SPRINGATE, ZMIJEWSKI, CA-SCORE DAN GROEVER

Nenengsih Nenengsih (STIE Perbankan Indonesia)



Article Info

Publish Date
28 Aug 2018

Abstract

Perusahaan delisted adalah perusahaan yang identik dengan bangkrut. Kondisi delisted dapat diprediksi dengan menggunakan model prediksi kebangkrutan Altman Modifikasi, Springate, Zmijewski, CA-Score dan Groever. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui prediktor delisting terbaik dengan menggunakan lima model prediksi kebangkrutan tersebut. Penelitian ini menggunakan data delisting Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 2012 (kecuali sektor keuangan dan perbankan), dan mengalami minimal satu kondisi (kriteria) delisting yang dinilai oleh BEI. Sebagai pembanding, penelitian ini menggunakan perusahan delisted. Data yang digunakan adalah data laporan keuangan perusahaan delisted dan listed pada tahun 2006 sampai dengan tahun 2010. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi logistik. Hasil penelitian menunjukkan model prediksi CA-Score, Springate dan Zmijewski mampu memprediksi delisting. Dari ketiga model prediksi tersebut, CA-Score merupakan prediktor delisting terbaik. Sedangkan model prediksi Altman Modifikasi dan Groever tidak mampu memprediksi delisting.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Marketing STIE Perbankan Indonesia menerbitkan artikel-artikel di bidang manajemen, seperti keuangan, pemasaran, sumber daya manusia, sistem informasi manajemen, kewirausahaan dan studi terkait lainnya. Para editor menerima artikel paling lambat sebulan sebelum jadwal terbit . Penulis ...