STATOR: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Teknik Mesin
Vol 1 No 1 (2018): JURNAL STATOR

PENGENDALIAN LAJU ALIRAN SERBUK ALUMINIUM TERHADAP FABRIKASI ALUMINA DENGAN MENGGUNAKAN METODE DC THERMAL PLASMA

Agung Budi C (Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Jember)
Imam Sholahuddin (Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Jember)
Salahuddin Junus (Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Jember)
m. Fahrur Rozy R (Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Jember)
Novi Nur H (Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Jember)



Article Info

Publish Date
01 Jan 2018

Abstract

Alumina (Al2O3) merupakan bahan rekayasa struktural paling hemat biaya dan banyak digunakan sebagai material keramik. Alumina dapat digunakan sebagai media pelapisan dan anoda korban karena alumina mempunyai sifat tahan korosi serta tahan terhadap asam dan basa. Metode penelitian ini menggunakan metode DC thermal plasma arus 20A dengan waktu 10 detik. Tujuan dari penelitian ini adalah dapat mengetahui warna alumina dari setiap variasi laju aliran serbuk aluminium dan mengetahui hasil rata-rata dari laju aliran serbuk aluminium. Dari hasil penelitian ini dengan pengendalian laju aliran serbuk yang meningkat dapat berpengaruh terhadap warna serbuk alumina dan laju aliran serbuk dari aluminium. Kata Kunci: DC thermal plasma, Laju Aliran Serbuk Aluminium, Alumina.

Copyrights © 2018