Jurnal Teknoif Teknik Informatika Institut Teknologi Padang
Vol 6, No 2 (2018): TEKNOIF OKTOBER 2018

MULTIMEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF BUDAYA ALAM MINANGKABAU BERBASIS WEB UNTUK SISWA KELAS 3 (Studi Kasus: SDN 10 BANDAR BUAT)

Minarni, Minarni (Institut Teknologi Padang)
Muslim, Muhammad Agung Nur (Institut Teknologi Padang)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2018

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengimplementasikan Program Aplikasi berbasis Web Mata Pelajaran Budaya Alam Minangkabau di SD N 10 Bandar Buat. Karena siswa sulit memahami pelajaran BAM, sementara itu di dalam pelajaran BAM terdapat materi tentang pedidikan karakter. Dalam penelitian ini menggunakan metode waterfall dan untuk merancang aplikasi ini menggunakan aplikasi adobe flash dengan PHP sebagai bahasa pemograman dan MySQL sebagai basis datanya. Hasil yang diperoleh dari aplikasi pembelajaran interaktif ini yaitu di dalamnya terdapat video yang mengajarkan tentang pendidikan karakter terhadap siswa. Dari pengujian yang dilaksanakan dengan 31 orang siswa SD N 10 Bandar Buat diperoleh sebanyak 67,5% siswa SD N 10 Bandar Buat menyatakan  aplikasi ini sangat benar dan benar, dan 32,5% siswa SD N 10 Bandar Buat menyatakan aplikasi ini kurang  benar. Berdasarkan kalkulasi dari hasil respon berdasarkan pernyataan, diperoleh rata-rata respon siswa masuk ke dalam kategori positif.

Copyrights © 0000






Journal Info

Abbrev

tinformatika

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

The editors of the Jurnal TeknoIf (JTIf) are pleased to present this call for papers on Information Technology. JTIf specifically focuses on experimental study, design, planning and modeling, implementation method, and literature study. Topics include, but are not limited to: Artificial intelligence ...