Jurnal Gemaedu
Vol 1 No 1 (2015): Daftar Isi

UPAYA PEMBINAAN ADVERSITY QUOTIENT PADA WARGA SEKOLAH DI SMP NEGERI 25 JAKARTA

Indarwanti, Indarwanti (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Nov 2018

Abstract

SMP Negeri 25 Jakarta Timur merupakan potret kecil dunia pendidikan yang memerlukan sentuhan pendidikan karakter. Sekolah ini berada dilingkungan masyarakat menengah kebawah dengan segala problematika kehidupan yang tampak jelas tergambar pada warga sekolah khususnya peserta didik. Kondisi sekolah teramat tidak terawat sampah plastic dan sedotan memenuhi saluran air yang menimbulkan sarang nyamuk demam berdarah.Kurangnya penghijauan ,kedisiplinan ,prestasi belajar yang rendah sehingga tidak heran jika SMP Negeri 25 Jakarta Timur menempati posisi peringkat ke 9 dari 9 sekolah negeri yang ada di Kecamatan Jatinegara.Berdasarkan latar belakang masalah, maka rumusan masalahnya  adalah : “ Bagaimanakah upaya pembinaan Adversity Quotient pada warga sekolah di SMP Negeri 25 Jakarta Timur“.Adversity Quotient (AQ) adalah kecerdasan yang dimiliki seseorang dalam mengatasi kesulitan dan bertahan hidup. Dengan AQ tinggi seseorang mampu mengatasi setiap persoalan hidup dengan tidak berputus asa.hal yang penulis lakukan dalam upaya pembinaan Adversity Quotient adalah membentuk Budaya Salam, Sapa, Senyum, Sopan dan Santun untuk peningkatan karakter seluruh warga sekolah,meningkatkan Budaya Disiplin pada seluruh warga sekolah,meningkatkan Budaya Membaca pada seluruh warga sekolah.,meningkatkan pola hidup sehat dan bersih pada seluruh warga sekolah,mengikutsertakan peserta didik pada lomba - Lomba ,memperbaiki atap laboratorium IPA dengan penyangga kayu, sementara proposal Rehabilitasi laboratorium dikirimkan kepada Suku Dinas Pendidikan Jakarta Timur,membuat taman pojok sekolah yang dapat digunakan peserta didik untuk membaca,mengundang nara sumber untuk workshop, in house training dan seminar bagi guru dan karyawan serta latihan dasar kepemimpinan peserta didik dan pembinaan Adversity Quotient kepada seluruh warga sekolah secara berkelanjutan.Pembinaan Adversity Quotient di SMP 25 Negeri Jakarta menunjukkan hasil yang menggembirakan tetapi belum selesai masih harus terus dilaksanakan dengan berbagai macam strategi yang berbeda untuk mencapai prestasi akademik dan non akademik yang lebih baik lagi.Adversity Quotient merupakan hal penting dalam dunia pendidikan untuk memajukan prestasi akademik dan non akademik peserta didik.

Copyrights © 2015