Jurnal Keperawatan Jiwa (JKJ): Persatuan Perawat Nasional Indonesia
Vol 1, No 1 (2013): Mei 2013

PENGARUH SOCIAL SKILLS TRAINING (SST) TERHADAP KETERAMPILAN SOSIALISASI DAN SOCIAL ANXIETY REMAJA TUNARUNGU DI SLB KABUPATEN WONOSOBO TAHUN 2010

S.S.Pinilih, - (Unknown)
Keliat, Budi Anna (Unknown)
Nasution, Yusron (Unknown)
Yulia W, Ice (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Nov 2013

Abstract

Hambatan fisik yang dimiliki anak tunarungu dapat berpengaruh pada perkembangan psikologis dan sosial. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan pengaruh SST terhadap keterampilan sosialisasi dan social anxiety remaja tunarungu.  Penelitian  menggunakan desain quasi exsperiment pre-post test with control group.  Sampel 76 orang terpilih secara total sampling di SLB-B Karya Bhakti dan SLB-B Dena Upakara Kabupaten Wonosobo. Rata-rata peningkatan keterampilan sosialisasi sebesar 8,38% dan didapatkan rata-rata penurunan skor social anxiety 8,97. Hasil penelitian diketahui perbedaan yang bermakna skor keterampilan sosialisasi dan social anxiety pada remaja tunarungu sebelum dan setelah diberikan terapi SST. Kata kunci:  Keterampilan sosialisasi, social anxiety, social skills training, remaja tunarungu.

Copyrights © 2013






Journal Info

Abbrev

JKJ

Publisher

Subject

Education Health Professions Nursing Public Health Veterinary

Description

Jurnal Keperawatan Jiwa publishes articles in the scope of mental nursing broadly but is limited, especially in the field of mental nursing in healthy groups, risks, and disorders. Articles must be the result of research, case studies, results of literature studies, scientific concepts, knowledge ...