JABE (Journal of Applied Business and Economic)
Vol 4, No 2 (2017): JABE

Analisis Strategi Pemasaran PT. RRG

S Sutrisno (Fakultas Ekonomi Universitas MH. Thamrin Jakarta)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2017

Abstract

Persaingan bisnis dalam mengelola media penyiaran radio di era teknologi informasi sangatlah menantang, baik antar media penyiaran radio ataupun dengan jenis media lainya seperti televisi, televisi kabel, internet, MP3,VCD dan DVD. Dalam hal ini, PT RRG sebagai group media penyiaran radio yang membawahi stasiun radio Lite FM 105.8 Mhz, Mustang FM 88.0 Mhz, KIS FM 95.1 Mhz yang berada di wilayah DKI Jakarta harus memiliki strategi pemasaran berupa rencana utama berskala besar dan berorientasi masa depan yang interaktif dengan lingkungan persaingan guna mencapai target perusahaan yang diharapkan. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dan kuantitatif berdasarkan informasi faktor internal dan eksternal dengan menggunakan IFE (Internal Factor Evaluation) Matrik, EFE (Ekternal Factor Evaluation) Matrik dan CPM (Competitive Profile Matrix) serta dilanjutkan dengan tahap pencocokan IE (Internal dan Eksternal) Matrik dan TOWS Matriks kemudian melakukan alternatif strategi dengan menggunakan QSPM (Quantitative Strategic Planning Matriks) sehingga akan dihasilkan analisa strategi yang tepat dalam kegiatan pemasaran.Hasilpenelitian dengan formulasi strategi yang diawali pada tahap masukan dengan memperhatikan indikator faktor eksternal (peluang dan ancaman) dan indikator faktor internal (kekuatan dan kelemahan) kemudian dilanjutkan pada tahap pencocokan dengan menggunakan IE (Internal dan Eksternal) Matriks dan TOWS Matriks didapat sembilan alternatif pilihan yaitu Retrechement, Market development, Product development, Vertical integration, Diversifikasi konsentrik, Penetrasi pasar, Backward Integration, Forward Integration, Horizontal Integration dan yang terpilih adalah product development dan market development, dari kedua pilihan strategi tersebut diputuskan dalam sebuah matriks keputusan yaitu Matriks QSPM sehingga didapat pilihan strategi untuk product development dan market development lebih diprioritaskan untuk Lite FM 105.8 Mhz terutama dalam rangka mengangkat image karena adanya perubahan nama program dan kemasan program.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

JABE

Publisher

Subject

Description

JABE (Journal of Applied Business and Economic) is a journal published by Universitas Indraprasta PGRI, issued four times in one year. JABE (Journal of Applied Business and Economic) is a scientific publication in the form of conceptual paper and field research related to business and economic ...