Energy : Jurnal Ilmiah Ilmu-Ilmu Teknik
Vol 8 No 2 (2018): Jurnal ENERGY Vol. 8 No. 2 Edisi Nopember 2018

Pengaruh Parameter Efisiensi dan Daya Terhadap Kinerja Turbin Angin Vertikal Darrieus Tipe H Naca 4309

Asroful Anam (Teknik Mesin S1, Fakultas Teknologi Industri, Institut Teknologi Nasional Malang)
I Wayan Sujana (Teknik Mesin S1, Fakultas Teknologi Industri, Institut Teknologi Nasional Malang)
Gian Andri Hardianto (Teknik Mesin S1, Fakultas Teknologi Industri, Institut Teknologi Nasional Malang)



Article Info

Publish Date
20 Nov 2018

Abstract

Indonesia adalah negara maritime dengan garis pantai lebih dari 81.290 km dan memiliki potensi energi angin yang sangat besar yaitu 9,3 GW yang dapat dimanfaatkan sebagai sumber energi pembangkit listrik alternatif yang menggunakan turbin. Pemanfaatan angin sebagai sumber energi penggerak turbin telah banyak dikembangkan terutama yang berkaitan dengan airfoil yang sesuai dan memiliki pengaruh besar terhadap daya dan efisiensi pada kinerja turbin seperti yang dilakukan oleh peneliti dengan judul: “Pengaruh Parameter Efisiensi dan Daya Terhadap Kinerja Turbin Angin Vertikal Darrieus Tipe H Naca 4309”. Penelitian tersebut bertujuan untuk mengetahui kinerja turbin angin vertikal darrieus tipe H naca 4309 dengan menggunakan wind gate dan tanpa wind gate pada variasi jumlah blade: 1, 2, 3, dan 4. Metode penelitian adalah eksperimental dan dilakukan di pantai Sendiki Desa Tambak Rejo Kecamatan Sumber Manjeng Wetan Kabupaten Malang. Dari hasil penelitian didapat bahwa nilai efesiensi di pengaruhi oleh kecepatan angin masuk dan kecepatan angin keluar setelah melewati rotor; kecepatan putaran yang paling tinggi adalah putaran pada jumlah blade 4 mencapai 111 Rpm dan putaran minimum berada pada 94.2 Rpm yang dimiliki oleh jumlah blade 2; dan efisiensi paling tinggi dimiliki oleh turbin tanpa penggunaan wind gate dan jumlah blade 4 yang mencapai 50.27 %.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

energy

Publisher

Subject

Aerospace Engineering Automotive Engineering Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Energy Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering

Description

Jurnal Energy merupakan jurnal ilmiah ilmu-ilmu teknik yang diterbitkan Fakultas Teknik Universitas Panca Marga Probolinggo. Jurnal ini terbit secara teratur, dua kali dalam setahun yaitu pada bulan Mei dan November. Jurnal Energy merupakan media informasi dan komunikasi dari berbagai hasil ...