Jurnal Ilmiah Pendidikan dan Pembelajaran
Vol 3, No 1 (2019): Maret 2019

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI DAN PRESTASI BELAJAR PRAKARYA DAN KEWIRAUSAHAAN SISWA

Ardana, I Komang (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Mar 2019

Abstract

Tujuan dari diadakannya penelitian ini adalah untuk meningkatkan motivasi dan prestasi belajar pada siswa SMK Negeri 2 Singaraja Tahun Pelajaran 2016/2017 dengan model pembelajaran Discovery  Learning mata pelajaran Prakarya dan kewirausahaan. Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK). Subyek penelitian yang akan dijadikan penelitian adalah siswa kelas XI Tata Boga 4 SMK N 2 Singaraja tahun pelajaran 2016/2017 yang berjumlah 41 orang Laki-laki 25 orang dan Perempuan 16 orang Sedangkan obyek penelitian adalah Motivasi siswa dan Prestasi belajar. Data mengenai prestasi belajar siswa yang dikumpulkan pada akhir setiap siklus dengan menggunakan tes. Data mengenai Motivasi belajar yang dikumpulkan dengan menggunakan lembar angket motivasi belajar berupa kuesioner. Analisis data yang digunakan pada penelitian ini menggunakan analisis data deskriptif. Berdasarkan analisis data yang dilakukan dapat disimpulkan bahwa implementasi model Discovery Learning dapat meningkatkan motivasi dan prestasi belajar Prakarya dan Kewirausahaan siswa kelas XI  Tata Boga 4 SMK Negeri 2 Singaraja Tahun Pelajaran 2016/2017

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

JIPP

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Ilmiah Pendidikan dan Pembelajaran (JIPP) is an international journal which provides a forum for publishing research or review articles related to researches in instruction, learning and teaching, curriculum development, learning environment, teacher education, educational technology, and ...