Jurnal Ilmiah Inovasi
Vol 15 No 1 (2015): April

ANALISIS SELF ESTEEM DAN PERSEPSI MAHASISWA PADA BAHASA INGGRIS TERHADAP KEMAMPUAN BERBAHASA INGGRIS MAHASISWA PROGRAM UNGGULAN POLITEKNIK NEGERI JEMBER

Siti Aisyiyah (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Jul 2016

Abstract

Seiring dengan perkembangan teknologi pada era global, kebutuhan akan penguasaan Bahasa Inggris sebagai bahasa internasional semakin meningkat. Merespon kondisi tersebut, Politeknik Negeri Jember (POLIJE) membekali lulusannya dengan keterampilan yang tidak hanya berkaitan dengan disiplin ilmu, tetapi juga dengan keterampilan berbahasa Inggris. Namun, sejauh ini tingkat keterampilan berbahasa Inggris para lulusan POLIJE belum memuaskan. Dua faktor yang diduga memberikan kontribusi antara lain self esteem dan persepsi mahasiswa pada Bahasa Inggris. Berdasarkan kondisi tersebut, peneliti bermaksud menguji apakah terdapat pengaruh self esteem dan persepsi mahasiswa pada Bahasa Inggris baik secara parsial maupun bersama-sama terhadap kemampuan berbahasa Inggris mahasiswa Politeknik Negeri Jember. Data penelitian ini dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner untuk variabel bebas, dan tes international TOEIC untik variabel terikat dari 50 sampel yang diambil secara acak. Data yang diperoleh dianalisis secara deskriptif dan inferensial. Dari analisis data, diperoleh hasil sebagai berikut: (1) tidak terdapat pengaruh dari self esteem terhadap kemampuan berbahasa Inggris mahasiswa, (2) terdapat pengaruh yang signifikan dari persepsi mahasiswa terhadap kemampuan berbahasa Inggris mahasiswa, (3) terdapat pengaruh yang signifikan secara bersama-sama dari self esteem dan persepsi mahasiswa terhadap kemampuan berbahasa Inggris mahasiswa. Penelitian ini diharapkan dapat memberi masukan bagi upaya peningkatan kemampuan berbahasa Inggris mahasiswa POLIJE dalam rangka menuju world class university.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

jii

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Decision Sciences, Operations Research & Management Education Other

Description

The Journal contains the original article of the research related to the problem areas of Agricultural Production, Animal Production, Agribusiness Management, and Agricultural Technology. ...