Public Health Perspective Journal
Vol 2, No 1 (2017): April 2017

Hubungan antara Faktor Lingkungan Fisik dan Perilaku dengan Kejadian Demam Berdarah Dengue (DBD) Di Wilayah Kerja Puskesmas Sekaran, Kecamatan Gunungpati, Kota Semarang

Ayun, Luluk Lidya (Unknown)
Pawenang, Eram Tunggul (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Apr 2017

Abstract

Demam berdarah dengue merupakan salah satu penyakit menular yang berbasis lingkungan, artinya lingkungan sangat berperan dalam terjadinya penularan penyakit tersebut. Beberapa faktor lingkungan, diantaranya faktor lingkungan fisik dan perilaku yang berpengaruh terhadap perkembangbiakan Aedes aegypti. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan antara faktor lingkungan fisik dan perilaku dengan kejadian Demam Berdarah Dengue di Wilayah Kerja Puskesmas Sekaran Kecamatan Gunungpati Kota Semarang. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian observasional dengan pendekatan kasus kontrol. Populasi penelitian adalah seluruh penderita DBD pada bulan Januari-Maret Tahun 2015 berdasarkan rekam medik Puskesmas Sekaran berjumlah 29 orang. Sampel penelitian yaitu 26 kasus dan 26 kontrol. Instrumen penelitian berupa kuesioner dan lembar observasi. Dari hasil penelitian didapatkan bahwa variabel yang berhubungan secara statistik bermakna dengan kejadian DBD adalah variabel keberadaan kawat kasa (p=0,024, OR=4,545), keberadaan tempat perindukan (p=0,012, OR=5,127), kebiasaan menguras TPA (p=0,002, OR=8,800), kebiasaan menggantung pakaian (p=0,002, OR=7,933), kebiasaan memakai lotion anti nyamuk (p=0,041, OR=4,200), kebiasaan menyingkirkan barang bekas (p=0,026, OR=4,250),  dan variabel yang tidak berhubungan dengan kejadian DBD antara lain kebiasaan menggunakan kelambu (p=0,164), kebiasaan tidur siang (p=0,291). Dengue hemorrhagic fever is a infectious disease that based on environment, it’s mean that environment plays important role in the transmission the disease. Several of environment factors, such physical environment and behavioral factors that influence the proliferation of Aedes aegypti. The purpose of this study was to determine the relationship between the physical environment and behavioral factors with incidence of dengue hemorrhagic fever in Sekaran health center area Gunungpati subdistrict Semarang city. The type of research is observational research by case-control approach. The population of this study was all of DHF patients on January-March in 2015, based on medical record of Sekaran health center amounted 29 people. The sample of this study was 26 cases and 26 controls. The research instruments were questionnaire and observation sheet. The result showed that the variables related and statistically significant with the incidence of DHF is existence of gauze (p = 0.024, OR = 4.545), existence of breeding place (p = 0.012, OR = 5.127), habit of cleaning the water container (p = 0.002, OR = 8.800), habit of hanging clothes (p = 0.002, OR = 7.933), habit of rubbing skin with mosquito repellent lotion (p = 0.041, OR = 4.200), habit of removing the second-hand (p = 0.026, OR = 4.250) and no related with the incidence of DHF between habit of using mosquito nets (p = 0.164), habit of day time sleeping (p = 0.291,).

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

phpj

Publisher

Subject

Public Health

Description

Public Health Perspective Journal publishes original papers, reviews and short reports on all aspects of the science, philosophy, and practice of public health. It is aimed at all public health practitioners and researchers and those who manage and deliver public health services and systems. It ...