Jurnal Desain
Vol 3, No 02 (2016): Jurnal Desain

Kajian Estetis dan Bahasa Indonesia pada Sistem Tanda Museum Indonesia Taman Mini “Indonesia Indah”

Yulianto Hadiprawiro (Unknown)
Dewi Indah Susanti (Unknown)
Jatut Yoga Prameswari (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jan 2016

Abstract

Sistem tanda sebagai media komunikasi menjadi bagian dari proses interaksi dan penyampaian pesan. Keberadaan Museum Indonesia Taman Mini “Indonesia Indah’ mewakili secara singkat sejarah, budaya, kehidupan dan lingkungan, seni dan kerajinan tangan yang dihasilkan oleh para penduduk lokal di tiap provinsi di Indonesia. Sistem tanda pada Museum Indonesia yang dibahas merupakan sistem tanda yang tidak hanya meliputi petunjuk arah saja melainkan petunjuk identitas, informasi, dan layanan. Dalam kajian estetis mengenai sistem tanda Museum Indonesia dilihat dari asas dasar logika yang terdiri dari asas kesatuan, asas tema, asas variasi menurut tema, asas evolusi, asas keseimbangan dan asas tata-jenjang. Sementara itu, fenomena penggunaan bahasa Indonesia dalam sistem tanda yang terdapat di Museum Indonesia mencakup tata cara penulisan dan peletakkannya, juga diteliti secara kaidah Bahasa Indonesia. Pada penelitian baik secara kajian estetis maupun penggunaan bahasa Indonesia ditemukan ketidakkonsistenannya pada sistem warna, tipografi, tata letak, dan peletakkan bahasa Indonesia serta penggunaan bahasa Indonesia.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

Jurnal_Desain

Publisher

Subject

Arts

Description

Jurnal Desain focused to publish high-quality articles dedicated to all aspects of the latest outstanding research and developments include research reports, conceptual ideas, studies, theories, using the qualitative approach in Design and Visual Communications, Interior Design, Fashion Design, ...