JURNAL PENDIDIKAN MATEMATIKA
Vol 4, No 2 (2016): Jurnal Pendidikan Matematika

ANALISIS KESALAHAN SISWA DALAM MENYELESAIKAN SOAL CERITA ARITMATIKA SOSIAL

Astutik, Yuni (Unknown)
Nuriyatin, Siti (Unknown)



Article Info

Publish Date
18 Feb 2019

Abstract

Penelitian yang dilakukan di kelas VIII-A MTS Almuawanah Minggir bertujuan untuk mendeskripsikan jenis-jenis kesalahan dan mengidentifikasi kesalahan siswa, persentase kesalahan siswa, serta faktor-faktor yang melatarbelakangi siswa melakukan kesalahan terkait dengan materi aritmatika sosial. Hasil penelitian menunjukkan jenis-jenis kesalahan yang dilakukan siswa adalah konsep (37,73 %), prinsip (50%) dan teknik (31,18%). Berdasarkan hasil analisis data wawancara diperoleh beberapa faktor penyebab siswa melakukan kesalahan antara lain: siswa tergesa-gesa dalam menjawab soal, siswa belum siap menjalani tes atau dengan kata lain siswa tidak belajar sebelum tes, siswa tidak memahami maksud dari soal, siswa kurang menguasai konsep yang berkaitan dengan soal tes.

Copyrights © 2016