Jurasik (Jurnal Riset Sistem Informasi dan Teknik Informatika)
JURASIK adalah jurnal yang diterbitkan oleh LPPM STIKOM Tunas Bangsa Pematangsiantar yang bertujuan untuk mewadahi penelitian di bidang Sistem Informasi dan Teknik Informatika. JURASIK (Jurnal Riset Sistem Informasi dan Teknik Informatika) adalah jurnal ilmiah dalam ilmu komputer dan informasi yang mengandung literatur ilmiah pada studi murni dan penelitian terapan dalam ilmu komputer dan informasi dan ulasan publik pengembangan teori, metode dan ilmu terapan yang berkaitan dengan subjek. Jurnal ini pertama kali mendapat ISSN dengan nomor 2527-5771 pada tahun 2016 untuk terbitan cetak dan mulai 2017 beralih ke terbitan elektronik dengan nomor ISSN 2549-7839. Pengiriman artikel tidak dipungut biaya, kemudian artikel yang diterima akan diterbitkan secara online dan dapat diakses secara gratis. JURASIK (Jurnal Riset Sistem Informasi dan Teknik Informatika) adalah sebuah jurnal peer-review secara online yang diterbitkan bertujuan sebagai sebuah forum penerbitan tingkat nasional di Indonesia bagi para peneliti, profesionaldan praktisi dari industri dalam bidang Ilmu Kecerdasan Buatan. JURASIK (Jurnal Riset Sistem Informasi dan Teknik Informatika) menerbitkan hasil karya asli dari penelitian terunggul dan termaju pada semua topik yang berkaitan dengan ilmu komputer. JURASIK (Jurnal Riset Sistem Informasi dan Teknik Informatika) terbit 1 (satu) nomor dalam setahun. Artikel yang telah dinyatakan diterima akan diterbitkan dalam nomor In-Press sebelum nomor regular terbit. JURASIK (Jurnal Riset Sistem Informasi dan Teknik Informatika) telah terindeks Google Scholar, Garuda, Crossref dan terus akan diupdate mengikuti perkembangan. Jurasik (Jurnal Riset Sistem Informasi dan Teknik Informatika) telah melakukan perubahan jumlah terbitan dari 1 x setahun (Juli) menjadi 2 x setahun (Februari dan Agustus) dan telah melakukan perubahan data administrasi pada laman LIPI dengan url: http://u.lipi.go.id/1480905139. Topik dari jurasik adalah sebagai berikut (namun tidak terbatas pada topik berikut) : Artificial Intelligence, Digital Signal Processing, Human-Computer Interaction, IT Governance, Networking Technology, Optical Communication Technology, New Media Technology, Information Search Engine, Multimedia, Computer Vision, Information System, Business Intelligence, Information Retrieval, Intelligent System, Distributed Computing System, Mobile Processing, Computer Network Security, Natural Language Processing, Business Process, Cognitive Systems, Software Engineering, Programming Methodology and Paradigm, Data Engineering, Information Management, Knowledge-Based Management System, Game Technology.
Publication Per Year