Jurnal Manajemen dan Entrepreneurship
Journal Management Entrepreneurship (JME) adalah jurnal ilmiah di bidang manajemen dan kewirausahaan yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Pada Masyarakat (LPPM) Universitas Kristen Papua (UKiP) Sorong. Tujuan utama penerbitan JME adalah untuk memfasilitasi interaksi, diskusi, dan pemutakhiran gagasan di bidang ekonomi dan kewirausahaan yang meliputi isu tentang bisnis, manajemen keuangan, pemasaran, dan manajemen sumber daya manusia. Ruang lingkup pembahasan JME juga tidak terbatas hanya pada studi lokal seperti Sorong atau Papua Barat saja, tetapi juga diharapkan mampu menyuguhkan wawasan dan inspirasi dari fenomena-fenomena maupun studi-studi tentang ekonomi dan kewirausahaan di lingkup nasional maupun lingkup internasional. JME terbit sebanyak dua kali selama satu tahun, yakni setiap bulan Maret dan Oktober. Para penulis yang tampil dalam setiap volume adalah para akademisi yang menaruh minat dan perhatian pada isu ekonomi dan kewirausahaan. Tentu saja JME tidak membatasi diri dengan hanya menyajikan naskah dari lingkungan Fakultas Ekonomi UKiP, melainkan membuka ruang dan kesempatan yang luas bagi seluruh akademisi dengan berbagai latar belakang dan perspektif.
Publication Per Year