cover
Contact Name
Hadi
Contact Email
jpsmipaunsri@mipa.unsri.ac.id
Phone
+6282374210479
Journal Mail Official
jpsmipaunsri@mipa.unsri.ac.id
Editorial Address
Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Jl. Palembang-Prabumulih Km. 32 Inderalaya Ogan Ilir
Location
Kab. ogan ilir,
Sumatera selatan
INDONESIA
Jurnal Penelitian Sains
Published by Universitas Sriwijaya
ISSN : 14107058     EISSN : 25977059     DOI : 10.26554
Core Subject : Science, Education,
Jurnal Penelitian Sains (JPS) MIPA UNSRI merupakan wahana komunikasi ilmiah di bidang sains serta lintas ilmu yang terkait; diterbitkan sejak 1 Oktober 1996 oleh UP2M FMIPA Universitas Sriwijaya. Jurnal ini berisikan tulisan atau karangan ilmiah dalam berbagai bidang tersebut yang diangkat dari hasil penelitian, survei, atau telaah pustaka, yang belum pernah dipublikasikan dalam terbitan lain.
Arjuna Subject : -
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 21, No 3 (2019)" : 7 Documents clear
Analisis Nitrat Dan Fosfat Pada Sedimen Di Muara Sungai Banyuasin, Kabupaten Banyuasin, Provinsi Sumatera Selatan Intan Regita Permatasari; Beta Susanto Barus; Gusti Diansyah
Jurnal Penelitian Sains Vol 21, No 3 (2019)
Publisher : Faculty of Mathtmatics and Natural Sciences

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (392.908 KB) | DOI: 10.56064/jps.v21i3.545

Abstract

Nitrat dan fosfat merupakan nutrien yang dibutuhkan serta memiliki pengaruh terhadap pertumbuhan dan perkembangan hidup organisme di perairan. Apabila kedua unsur ini mengalami jumlah berlebih akan menjadi pencemar yang dapat menurunkan kualitas perairan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kandungan nitrat dan fosfat serta mengkaji konsentrasi nitrat dan fosfat pada sedimen berdasarkan klasifikasi kesuburan perairan di Muara Sungai Banyuasin. Penelitian ini telah dilaksanakan pada bulan Oktober - Desember 2018. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konsentrasi nitrat pada sedimen di Muara Sungai Banyuasin berkisar antara 0,56 - 4,28 mg/kg dan konsentrasi fosfat berkisar antara 13,80 - 32,19 mg/kg. Berdasarkan kandungan nitrat pada sedimen, Muara Sungai Banyuasin termasuk dalam kategori kurang subur sedangkan berdasarkan kandungan fosfat pada sedimen, Muara Sungai Banyuasin dikategorikan dalam kesuburan yang tinggi.
Daya Hambat Senyawa Bioaktif Pada Mangrove Rhizophora sp. Sebagai Antibakteri Dari Perairan Tanjung Api-Api, Sumatera Selatan Sri Rahayu; Rozirwan Rozirwan; Anna Ida Sunaryo Purwiyanto
Jurnal Penelitian Sains Vol 21, No 3 (2019)
Publisher : Faculty of Mathtmatics and Natural Sciences

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (407.656 KB) | DOI: 10.56064/jps.v21i3.544

Abstract

Mangrove memiliki beberapa senyawa yang mampu dijadikan sebagai antibakteri, salah satunya jenis mangrove Rhizophora apiculata. Sampel mangrove jenis R. apiculata diambil dari Tanjung Api-api, Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan. Tujuan penelitian ini untuk menentukan potensi senyawa bioaktif R. apiculata sebagai antibakteri dan menentukan (KHM) dari ekstrak mangrove terhadap bakteri S. aureus dan E. coli. Metode penelitian mencakup pengambilan sampel mangrove dari bagian akar, batang dan daun, pengeringan dan penghalusan, maserasi dan ekstraksi dengan menggunakan pelarut metanol, uji aktivitas antibakteri, uji (KHM) dan analisis data menggunakan Beda Nyata Jujur (BNJ). Hasil penenlitian menunjukkan mangrove R. apiculata memiliki aktivitas antibakteri paling tinggi 23,9 ± 21,3 mm untuk bakteri E.coli sedangkan bakteri S. aureus memiliki aktivitas antibakteri 14 ± 10,8 mm. Nilai KHM ditunjukkan pada semua ekstrak R. apiculata terhadap bakteri E.coli pada konsentrasi 250 ppm 6,08 ± 6,01 mm dan konsentrasi 2000 ppm batang 6,11 mm.
Laju Pertumbuhan Benih Ikan Kakap Putih (Lates Calcarifer) Dengan Pemberian Pakan Yang Berbeda Suai Batul Aslamiah; Riris Aryawati; Wike Ayu Eka Putri
Jurnal Penelitian Sains Vol 21, No 3 (2019)
Publisher : Faculty of Mathtmatics and Natural Sciences

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (203.241 KB) | DOI: 10.56064/jps.v21i3.540

Abstract

Penggunaan pakan buatan sangat penting dalam budidaya Ikan Kakap Putih (Lates calcarifer). Pakan tersebut harus memenuhi nutrisi dan kebutuhan benih yang dipelihara agar pertumbuhan ikan kakap putih (Lates calcarifer) dapat berlangsung dengan baik. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui tingkat kelulusan hidup, laju pertumbuhan dan jenis pakan yang terbaik bagi pertumbuhan benih ikan kakap putih pada pemberian pakan yang berbeda. Penelitian ini dilaksanakan pada Tanggal 19 Januari – 20 Maret 2018 di Laboratorium Balai Besar Perikanan Budidaya Laut (BBPBL), Lampung. Metode yang digunakan dalam peneltitian ini adalah metode eksperimen pada skala laboratorium. Penelitian ini menggunakan 1 jenis pakan pabrik (Pellet Growper = A) sebagai pakan kontrol dan 2 jenis pakan formulasi mandiri (Pellet formulasi 1 = B dan 2 = C) sebagai pakan uji. Rancangan yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 3 perlakuan dan 3 kali pengulangan. Hasil dari penelitian ini didapatkan bahwa laju pertumbuhan ketiga pakan secara berurutan dari rendah ke tinggi yaitu pakan B sebesar 3,015%, pakan A sebesar 3,130% dan pakan C sebesar 3,164%. Tingkat kelangsungan hidup dari yang terendah ke tertinggi yaitu pakan A dan B sebesar 93,33% dan pakan C sebesar 94,67%. Berdasarkan hasil uji ANOVA dari setiap perlakuan tidak memberikan pengaruh yang nyata terhadap laju pertumbuhan ikan
Penerapan Metode Economic Part Period (EPP) Dan Metode Part Period Balancing (PPB) Dalam Perencanaan Pengendalian Persediaan Alat Suntik Pada Perusahaan Farmasi Malica Putri Amdes; Fitri Maya Puspita; Evi Yuliza
Jurnal Penelitian Sains Vol 21, No 3 (2019)
Publisher : Faculty of Mathtmatics and Natural Sciences

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (227.952 KB) | DOI: 10.56064/jps.v21i3.522

Abstract

PT. Anugrah Pharmindo Lestari merupakan perusahaan farmasi yang bergerak dalam bidang pendistribusian produk alat kesehatan. Produk alat kesehatan yang dijual terbagi menjadi beberapa macam, salah satunya alat suntik. Dalam penentuan jumlah pesanan PT. Anugrah Pharmindo Lestari masih dilakukan berdasarkan perkiraan dan tidak berdasarkan perhitungan pasti. Oleh karena itu dibutuhkan suatu metode yang diharapkan dapat menghasilkan perencanaan pengendalian persediaan yang baik dan total biaya persediaan yang minimum yaitu dengan menerapkan metode Economic Part Period (EPP) dan Part Period Balancing (PPB). Pada penelitian ini dibahas tentang penentuan kebijakan ukuran lot size pemesanan untuk meminimalkan biaya persediaan. Berdasarkan hasil perhitungan, metode PPB menghasilkan biaya persediaan yang lebih rendah dibandingkan dengan metode EPP. Total biaya persediaan dengan menggunakan metode EPP selama setahun sebesar  , dengan biaya terendah yaitu pada bulan Mei yang memerlukan 7 kali pemesanan dan 24.033 unit alat suntik tersimpan sehingga total ongkos menjadi sebesar . Sedangkan biaya dengan menggunakan metode PPB selama setahun sebesar , dengan biaya terendah yaitu pada bulan April yang memerlukan 8 kali pemesanan dan 29.715 unit alat suntik tersimpan sehingga total ongkos menjadi sebesar .
Analisis Laju Pertumbuhan Benih Ikan Kerapu Macan (Epinephelus fuscoguttatus) dengan Jenis Pakan Berbeda di Balai Budidaya Lampung Berliana Iksy Della; Tengku Zia Ulqodry; Wike Ayu Eka Putri
Jurnal Penelitian Sains Vol 21, No 3 (2019)
Publisher : Faculty of Mathtmatics and Natural Sciences

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (491.054 KB) | DOI: 10.56064/jps.v21i3.543

Abstract

Ikan kerapu macan (Epinephelus fuscoguttatus) merupakan ikan yang mempunyai nilai ekonomis penting karena harganya yang relatif tinggi dan mempunyai prospek untuk dibudidayakan. Salah satu faktor yang menentukan keberhasilan budidaya ikan adalah ketersediaan pakan. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis kandungan gizi pada pakan dan Ikan, menganalisis laju pertumbuhan benih ikan dan menganalisis jenis pakan terbaik  untuk pertumbuhan benih ikan kerapu macan. Penelitian ini dilaksanakan pada Tanggal 10 Febuari – 20 Maret 2018 di Laboratorium Balai Besar Pengembangan Budidaya Laut (BBPBL) Lampung. Metode yang digunakan dalam peneltitian ini adalah metode eksperimen pada skala laboratorium. Penelitian ini menggunakan 1 jenis pakan pabrik (Pellet Growper = A) sebagai pakan kontrol dan 2 jenis pakan formulasi mandiri (Pellet formulasi 46 = B dan 48 = C) sebagai pakan uji. Pengukuran kualitas air dilakukan setiap 10 hari pemeliharaan, meliputi pengukuran suhu, pH, oksigen terlarut, amoniak dan salinitas. Hasil dari penelitian ini didapatkan bahwa laju pertumbuhan ketiga pelet secara berurutan dari rendah ke tinggi yaitu pelet  B sebesar 27,00%, pelet C sebesar 26,88% dan pelet A sebesar 28,33%. Pakan terbaik terdapat pada pelet A yaitu kontrol dengan retensi protein 41,933%, lemak 11,072%, serat 1,180% dibandingkan dengan kedua pelet dengan formulasi 46 dan 48 jenis pakan mandiri.
Perbedaan kadar kolesterol total sebelum dan sesudah pemberian produk herbal teh jati cina merk x pada wanita hiperkolesterolemia Ensiwi Munarsih; Puspa Rini
Jurnal Penelitian Sains Vol 21, No 3 (2019)
Publisher : Faculty of Mathtmatics and Natural Sciences

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (218.593 KB) | DOI: 10.56064/jps.v21i3.548

Abstract

Kadar kolesterol tinggi dan berlebihan di dalam darah sangat berbahaya bagi kesehatan jantung dan pembuluh darah. Kandungan dari teh Jati Cina (Cassia angustifolia Vahl.) yaitu anthracenedione diketahui dapat menurunkan kadar kolesterol, LDL, dan trigliserida tubuh. Penelitian ini bertujuan mengetahui perbedaan kadar kolesterol total sebelum dan sesudah konsumsi produk herbal teh jati cina pada wanita hiperkolesterolemia. Metode penelitian ini yaitu rancangan kontrol grup pre-post test. Hasil rerata kadar kolesterol total sebelum dan sesudah perlakuan pada kelompok kontrol berturut-turut 230.1 mg/dl dan 269.7 mg/dl. Rerata kadar kolesterol total sebelum dan sesudah perlakuan pada kelompok perlakuan berturut-turut 323.9 mg/dl dan 142.4 mg/ dl.Terdapat perbedaan kadar kolesterol total sebelum dan sesudah perlakuan pada kelompok kontrol (p= 0.000) dan terdapat perbedaan kadar kolesterol total sebelum dan sesudah perlakuan pada kelompok perlakuan (p = 0.001). Pemberian produk teh jati cina selama 14 hari terbukti menurunkan kadar kolesterol total wanita hiperkolesterolemia secara signifikan.
Asosiasi Gastropoda Dengan Lamun (Seagrass) Di Perairan Pulau Tangkil Lampung Puspa Deka Sari; Tengku Zia Ulqodry; Riris Aryawati; Isnaini Isnaini
Jurnal Penelitian Sains Vol 21, No 3 (2019)
Publisher : Faculty of Mathtmatics and Natural Sciences

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (355.418 KB) | DOI: 10.56064/jps.v21i3.546

Abstract

Komunitas gastropoda merupakan salah satu komponen penting dalam rantai makanan di padang lamun. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui komposisi jenis, kerapatan lamun, kepadatan gastropoda, indeks komunitas gastropoda dan hubungan antara kerapatan lamun dengan kepadatan gastropoda di Perairan Pulau Tangkil. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Mei – Juli 2018, dengan menggunakan metode transek linier kuadrat 1x1 m. Pengambilan data dilakukan di 4 stasiun, dimana setiap stasiun dibagi menjadi 3 transek dan pengukuran parameter fisika dan kimia perairan dilakukan pengulangan sebanyak 3 kali. Hasil penelitian di Pulau Tangkil ditemukan 16 jenis yang terdiri dari 6 ordo, 8 famili gastropoda. Nilai kepadatan tertinggi jenis gastropoda didominansi oleh jenis Turridae sp, sedangkan untuk lamun diperoleh 3 spesies, 2 ordo dan 3 famili. Kerapatan lamun tertinggi adalah jenis E. acoroides dengan nilai kerapatan 2- 48 tegakan/m2. Kerapatan lamun dengan kepadatan gastropoda di Pulau Tangkil memiliki hubungan yang sedang dengan nilai korelasi 0,6693, dan bersifat asosiasi positif. Nilai indeks keanekaragaman gastropoda 1,695 yang dikategorikan sedang, indeks keseragaman 0,9425 yang tergolong stabil dan indeks dominansi 0,1925 yang tergolong rendah.

Page 1 of 1 | Total Record : 7